1. MALANG
  2. AREMANIA

Bertandang tanpa skuat terbaik, Arema FC tetap optimis

Walau banyak kehilangan pemain karena sejumlah sebab, Arema FC tetap optimis menjelang laga kontra Borneo FC.

©2017 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Rabu, 08 November 2017 12:18

Merdeka.com, Malang - Bertandang ke markas Borneo FC tanpa skuat terbaik tak membuat Arema FC menjadi pesimis. Dilansir dari Bola.net, Arema FC yakin kekuatan mereka tak bakal tergerus kendati tak diperkuat sejumlah pemain pilar.

"Seharusnya tak ada masalah dengan absennya sejumlah pemain ini," ujar Pelatih Arema FC, Joko 'Getuk' Susilo.

"Tanpa mengecilkan arti pemain yang absen, kemarin pun -ketika melawan Semen Padang- pemain sudah mengerti tugas dan tanggung jawab mereka," sambungnya.

Menurut Gethuk, dia sesungguhnya bakal lebih senang jika bisa memainkan skuat terbaiknya pada laga ini. Namun, dia yakin bahwa penggantinya bakal menunjukkan performa yang tak kalah apik.

"Pemain mengerti mereka harus bisa menjalankan tugas sebaik mungkin," tuturnya.

Arema FC sendiri bakal menghadapi Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (11/11) mendatang. Sebelumnya laga ini dijadwalkan pada hari Jumat (10/11) namun rupanya jadwal mundur sehari.

Pada laga ini, sejumlah pemain Arema FC dipastikan harus absen. Ahmet Atayev harus absen akibat memperkuat Timnas Turkmenistan pada laga kualifikasi Piala Asia. Adam Alis harus menepi akibat akumulasi kartu kuning. Sementara Hendro Siswanto, Arthur Cunha, Juan Pablo Pino dan M. Rafli absen akibat belum pulih dari cedera mereka. Sedangkan Kurnia Meiga absen karena belum juga sembuh dari sakitnya.

Dari sejumlah pemain yang absen ini, lini tengah Arema FC kehilangan paling banyak pemain. Namun Gethuk mengaku tak mengkahawtirkan lini tengah dari timnya tersebut.

"Kami masih ada Dio Permana, Ahmad Bustomi dan Ferry Aman Saragih," tandasnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Arema FC
  3. Liga 1
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA