1. MALANG
  2. PARIWISATA

Begini serunya main seharian di sederetan wahana Jatim Park 3, bikin nagih!

Ingin berlibur ke Jati Park 3? Biar nggak bingung, simak ulasannya berikut ini, yuk!

Dino Park Jatim Park 3. ©2017 Merdeka.com Reporter : Siti Rutmawati | Kamis, 14 Desember 2017 15:11

Merdeka.com, Malang - Seolah tak bosan dengan inovasi di dunia pariwisata, Jawa Timur Park (JTP) Group kembali menelurkan objek wahana wisata di Kota Batu. Terletak di kawasan Beji, Jawa Timur (Jatim) Park 3 yang resmi dibuka akhir November ini menyuguhkan wahana Dino Park sebagai wisata unggulan. Tak heran, jika objek wisata ini lebih populer dengan nama Dino Park.

Kendati masih belum selesai dibangun seutuhnya, para wisatawan nampaknya penasaran sekaligus tak sabar untuk berlibur di Jatim Park 3. Buktinya, tak sedikit pengunjung yang datang ke lokasi wisata ini, hanya untuk menikmati sederetan wahana wisata yang disuguhkan di Jatim Park 3.

Lalu, apa saja hiburan yang bisa dinikmati di Jatim Park 3 ini?

1. Dino Park
Menjadi wahana unggulan Jatim Park 3, Dino Park mampu membuat pengunjung seolah berada di zaman Dinosaurus. Saat memasuki area ini, kamu akan disambut dengan ruang fosil. Sesuai namanya, ruangan ini menampilkan fosil dinosaurus lengkap dengan berbagai informasi seputarnya.

Dino Park di Jatim Park 3
© 2017 merdeka.com/Siti Rutmawati

 

Selanjutnya, kamu akan diajak melintasi lima zaman Dinosaurus dengan menggunakan sebuah kereta terbuka. Lima zaman itu masing-masing, zaman permian, triassic, jurassic, cretaceous, dan ice age. Bisa dibayangkan keseruannya, bukan?

2. Dino Park nuansa Timur Tengah
Tak hanya melintasi lima zaman dinosaurus, Dino Park juga mengajak kamu berpetualang ke dunia dino bernuansa Timur Tengah. Arsitektur bergaya Timur Tengah, lengkap dengan berbagai propertinya membuatmu seolah-olah tak sedang berada di Indonesia.

Tiket Dino Park: Rp 100 ribu

Dino Park di Jatim Park 3
© 2017 merdeka.com/Siti Rutmawati

3. Infinite World
Memasuki ruang tanpa batas, kamu akan dimanjakan dengan koleksi foto yang menarik di Infinite World. Tak hanya foto, wahana yang satu ini juga jadi lokasi seru-seruan yang asik bersama kawan. Makin rame makin asik, deh!

Tiket: Rp 30 ribu

Infinite World Jatim Park 3
© instagram.com/dewiadityarahman


4. Virtual Arena
Suka nge-game? Nah, area yang satu ini sangat pas buat kamu. menggunakan teknologi Virtual Reality (VR), kamu akan merasa seolah benar-benar berada di dalam dunia game. Buat yang suka game, kamu pasti bakal betah berlama-lama di arena ini.

Tiket: Rp 30 ribu/ 2 jam

Jatim Park 3 - JTP 3
© 2017 merdeka.com/Siti Rutmawati

5. Galeri Musik Dunia
Selain pecinta game, Jatim Park 3 juga memanjakan para pecinta musik. Yakni, lewat berbagai koleksi alat musik serta beberapa patung lilin para legenda musik dunia.

Tiket: Rp 50 ribu

Jatim Park 3 - JTP 3
© 2017 merdeka.com/Siti Rutmawati

PILIHAN EDITOR

(SR)
  1. Jelajah Malang
  2. Zona Turis
  3. Wisata Ekstrem
  4. Kota Wisata Batu
  5. Pariwisata
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA