1. MALANG
  2. AREMANIA

Arema FC pastikan Rodrigo Ost dos Santos penuhi syarat sebagai pemain asing

Arema menjelaskan bahwa Rodrigo Ost dos Santos telah memenuhi semua persyaratan.

©2017 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Kamis, 14 Desember 2017 14:02

Merdeka.com, Malang - Manajemen Arema FC angkat bicara terkait kabar yang menyebut bahwa Rodrigo Ost dos Santos tak memenuhi persyaratan untuk bermain di kompetisi Liga 1 musim depan. Dilansir dari Bola.net, Arema menjelaskan bahwa gelandang anyar tersebut telah memenuhi semua persyaratan.

Sebelumnya, sempat beredar kabar bahwa Rodrigo tak memenuhi persyaratan minimal untuk bermain di Liga 1. Pasalnya, seperti dilansir salah satu situs penyedia data transfer, pemain berusia 29 tahun ini sebelumnya memperkuat Comercial MS.

Jika Comercial MS memang merupakan klub terakhir Rodrigo, hampir bisa dipastikan dia tak bisa memperkuat Arema. Pasalnya, Comercial bermain di kasta keempat kompetisi Brasil, padahal untuk bermain di Indonesia, pemain asal kompetisi Brasil minimal bermain di kasta ketiga.

"Di Brasil, klub terakhir Rodrigo adalah Moto Club. Klub ini berlaga di Seri C kompetisi Brasil," ujar Marcel, perwakilan agen Rodrigo Ost Dos Santos.

Marcel menyebut bahwa Rodrigo memang baru saja bergabung dengan Moto Club. Baru sebulan dia bergabung dengan klub tersebut sebelum datang tawaran dari Arema.

"Seharusnya, ia masih bermain bersama Moto Club. Namun, ketika ada tawaran dari Arema, dia memutuskan kontrak dan bergegas ke sini," tutur Marcel.

Lebih lanjut, Marcel menjelaskan bahwa tak hanya klub sebelumnya yang dipastikan memenuhi syarat. Rodrigo sendiri dipastikan telah memiliki sejumlah persyaratan lain untuk bisa disahkan dan bermain di Indonesia.

"Kami juga sudah memegang surat keluar dan TPO Rodrigo dos Santos," tandasnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Bursa Transfer
  3. Arema FC
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA