1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Sampah longsor di TPA Supit Urang, satu pemulung masih belum ditemukan

Dua orang pemulung jadi korban sampah longsor di tempat pembuangan akhir (TPA) Supit Urang Kota Malang. Satu berhasil selamat namun satu hilang.

©2018 Merdeka.com Editor : Rizky Wahyu Permana | Contributor : Darmadi Sasongko | Kamis, 12 Juli 2018 08:40

Merdeka.com, Malang - Dua orang pemulung jadi korban sampah longsor di tempat pembuangan akhir (TPA) Supit Urang Kota Malang. Korban atas nama Miskan (45) warga Kelurahan Mulyorejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang dan Agus Sujarno (45) warga Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang.

Miskan berhasil menyelamatkan diri dalam kejadian tersebut, sedangkan Agus masih dalam upaya pencarian oleh Tim Search and Rescue (SAR). Agus diduga terlibat menyehatkan diri saat timbunan sampah longsor dan menimpanya. 
 
"Tiba-tiba saja longsor,  kalau posisi Agus memang agak di bawah saya," kata Miskan kepada wartawan di TPA Sampah Supit Urang Kelurahan Mulyorejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Rabu (11/7).
 
Kata Miskan, peristiwa terjadi sekitar pukul 13.00 WIB,  saat keduanya tengah memulung sampah di sekitar lokasi. Miskan berhasil mendapat pegangan yang kemudian menyelamatkan dirinya. Sementara Agus tidak bisa menghindari longsoran bukit sampah tersebut.
 
"Saya sendiri panik tapi masih berhasil selamat," tegasnya. 
 
Agus diduga tertimbun longsoran yang bergerak hingga ke sekitar sungai di bawah gundukan. Miskan sendiri tidak bisa berbuat banyak, dan langsung menyampaikan kesaksiannya pada petugas setempat untuk segera memberi pertolongan.
 
Warga setempat menyusuri gundukan sampah sambil beberapa kali memanggil-mangil namanya. Hingga pukul 16.00 WIB, upaya pencarian Agus masih belum membuahkan hasil.
 
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD) Kota Malang, J Hartono mengatakan, upaya pencarian masih terus dilakukan. Petugas mengalami kesulitan lantaran kondisi tanah di lokasi yang labil dan miring. 
 
"Kondisi tanahnya labil dan curam, kami tidak bisa menurunkan alat berat. Sampai saat ini, titik korban terjatuh masih dilakukan pencarian," pungkasnya.
 
(RWP) Laporan: Darmadi Sasongko
  1. Peristiwa
  2. Kota Malang
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA