1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Pemkab Malang sediakan transportasi Malang-Juanda gratis bagi Calhaj

Pemkab Malang memberikan fasilitas transportasi bus gratis kepada calon jemaah haji (Calhaj) di wilayahnya, dengan alokasi dana Rp 250 juta.

Ilustrasi Haji . ©2017 Merdeka.com Reporter : Siti Rutmawati | Senin, 17 Juli 2017 16:41

Merdeka.com, Malang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang memberikan fasilitas transportasi bus gratis kepada calon jemaah haji (Calhaj) di wilayahnya. Bus tersebut akan mengantarkan Calhaj dengan jalur Malang-Juanda dan Juanda Malang. Fasilitas transportasi tersebut membutuhkan alokasi dana Rp 250 juta.

"Transportasi untuk mengangkut Calhaj yang ditanggung Pemkab Malang nanti bukan hanya yang dari Malang-Juanda (berangkat), tetapi juga Juanda Malang atau pada saat kepulangan," papar Bupati Malang, Rendra Kresna, dilansir Antara, Minggu (16/7).

Rendra menuturkan, dukungan anggaran transportasi tersebut merupakan wujud perhatian pemerintah daerah, dalam membangun dan menguatkan visi dan misi Kabupaten Malang yang agamis. Mengingat, salah satu visi dan misi Kabupaten Malang adalah membangun dan menguatkan masyarakat yang agamis.

Selain fasilitas transportasi gratis, Pemkab Malang juga memberikan dukungan kepada Calhaj berupa manasik haji. Sebelumnya, manasik haji massal Kabupaten Malang digelar di Pendopo Agung, Rabu (12/7).

"Kami berharap bimbingan atau manasik haji yang diselenggarakan Kantor kementerian Agama (Kemenag) bisa menambah wawasan dan pengetahuan para Calhaj, di samping ilmu yang telah mereka peroleh di KBIH masing-masing," harapnya.

Rendra berpesan agar para Calhaj tetap menjaga kesehatan selama menjalani seluruh rangkaian rukun dan wajib haji, baik di Mekah maupun Madinah.

"Kondisi di Indonesia dengan di Tanah Suci jauh berbeda, oleh karena itu seluruh Calhaj benar-benar menjaga kondisi kesehatannya," tandasnya.

PILIHAN EDITOR

(SR)
  1. Kabupaten Malang
  2. Haji 2017
  3. Pemkab Malang
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA