1. MALANG
  2. AREMANIA

Srdan Ostojic diprediksi bakal jadi kiper terbaik di Liga 1

Ketangguhannya dibawah mistar gawang membuat mantan pelatih kiper Arema, Alan Haviluddin, memberikan apresiasi tinggi

©2018 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Senin, 23 Juli 2018 17:55

Merdeka.com, Malang - Debut penjaga gawang anyar Arema FC, Srdan Ostojic pada laga melawan Sriwijaya FC menghasilkan berbagai pujian. Dilansir dari Bola.com, pada laga di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Sabtu sore (21/7), Ostojic berhasil melakukan setidaknya sembilan penyelamatan gemilang.

Ketangguhannya dibawah mistar gawang membuat mantan pelatih kiper Arema, Alan Haviluddin, memberikan apresiasi tinggi. Pria yang kini jadi pelatih kiper di Persipura Jayapura itu menyebut Ostojic merupakan satu di antara pembelian sukses Arema di transfer window ini.

"Kalau melihat dari permainannya dalam satu pertandingan melawan Sriwijaya, dia sangat bagus. Ostojic punya dasar kiper khas Eropa dengan postur tinggi," kata pelatih kiper Arema musim 2014-2015 ini.

Alan memantau permainan Ostojic dari layar kaca. Kebetulan dia memang penasaran kenapa Arema sampai berani mengontrak kiper asing dan melepas kiper lokal Joko Ribowo ke PSIS Semarang.

Tetapi, satu pertandingan bagi Alan masih belum bisa jadi acuan mutlak. "Sekarang tinggal melihat konsistensinya. Jika dalam 3-4 pertandingan ke depan penampilannya terus seperti itu, dia bisa jadi kiper terbaik di Liga 1," kata Alan.

Musim ini, di Liga 1 hanya ada dua kiper asing, Ostojic dan Yoo Jae-hoon (Mitra Kukar). Namun, nama kedua itu kini sedang menjalani pemulihan cedera sehingga aksinya sudah tidak terlihat lagi sejak pertengahan pekan lalu.

Selain itu, saingan kiper hebat lainnya, tentu Andritani Ardhiyasa yang masih setia di Persija Jakarta.

Manajemen Arema menilai di Indonesia, kiper terbaik masih dipegang Andritany dan Kurnia Meiga. Hanya, Meiga masih menghilang dari Arema karena menderita pembengkakan saraf mata sehingga pandangannya menjadi agak kabur untuk saat ini.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Arema FC
  3. Liga 1
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA