1. MALANG
  2. AREMANIA

Alfin Tuasalamony miliki motivasi berlebih ketika hadapi Sriwijaya FC

Alfin Tuasalamony mengaku memiliki motivasi berlebih untuk menghadapi mantan timnya, Sriwijaya FC.

©2018 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Sabtu, 21 Juli 2018 14:11

Merdeka.com, Malang - Pemain belakang Arema FC, Alfin Tuasalamony menilai bahwa laga melawan Sriwijaya FC di lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak merupakan momen spesial. Dilansir dari Bola.net, Alfin mengaku memiliki motivasi berlebih untuk menghadapi mantan timnya.

Arema FC akan menghadapi Sriwijaya pada laga pekan terakhir putaran pertama Liga 1. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Sabtu (21/07).

Alfin merupakan satu dari tiga pemain Sriwijaya FC yang baru bergabung dengan Arema FC. Dua pemain lainnya adalah Hamka Hamzah dan Makan Konate. Tiga pemain ini masuk dalam gerbong sembilan pemain yang terdepak dari Sriwijaya FC. Pencoretan mereka terjadi dua pekan lalu.

"Ada motivasi tambahan bagi saya. Saya ingin tunjukkan tak hanya 100 persen kemampuan. Kalau bisa 200 persen, saya tunjukkan 200 persen," ujar Alfin.

"Saya ingin menunjukkan kemampuan terbaik untuk menunjukkan pada Sriwijaya bahwa seharusnya mereka mempertahankan saya," tambahnya.

Menurut pemain asal Tulehu tersebut, ia pun ingin memberi pembuktian pada manajemen Arema FC. Ia berharap penampilannya mampu membuat klub berlogo singa mengepal ini tak menyesal telah meminangnya.

Sementara itu, kendati memiliki misi khusus pada laga ini, ia tetap akan menjunjung tinggi profesionalisme pada laga tersebut. "Saya adalah pemain profesional," tuturnya.

Jelang lawan Sriwijaya FC, Alfin mengaku siap jika mendapat kepercayaan dari tim pelatih. Ia menilai tak ada masalah dengan adaptasi dengan tim barunya tersebut. "Semua sudah siap jelang pertandingan ini," tegasnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Arema FC
  3. Liga 1
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA