Seorang pemain yang pernah memperkuat Persipura dan Timnas U-23 disebut bakal bergabung dengan Arema FC.
Merdeka.com, Malang - Keinginan Arema FC untuk mendapat tambahan pemain lokal pada bursa transfer paruh musim ini kian dekat dengan kenyataan. Dilansir dari Bola.net, seorang pemain eks penggawa Persipura Jayapura dan Timnas U-23 segera merapat.
Berdasar sumber internal Arema FC yang dihubungi Bola.net, pemain yang dimaksud tersebut adalah Marco Markus Kabiay. Dia merupakan pemain bertahan yang pernah memperkuat Persipura dan Persiram Raja Ampat. Kabiay juga pernah bermain di Timor Leste bersama Cacusan CF, yang bermain di kasta kedua negara tersebut.
Nama Kabiay sendiri sebelumnya juga pernah masuk ke skuat Timnas U-23. Namun sayangnya dia dicoret oleh Rahmad Darmawan yang ketika itu menjadi pelatih di Timnas level tersebut.
"Rabu (9/8) malam ini, ia sudah akan merapat ke Arema. Ia besok kemungkinan sudah bisa bergabung dalam sesi latihan," ujar sumber yang tak mau disebut namanya tersebut.
Sumber tersebut menyatakan bahwa Kabiay sendiri ditawarkan oleh agennya ke Arema. Setelah mendapat rekomendasi dari tim pelatih, pemain asal Jayapura ini kemudian didatangkan.
"Bisa jadi, jika semua lancar, ia bisa turun lawan Persib akhir pekan ini," tuturnya.
Sementara itu, manajemen Arema FC sendiri masih belum memberikan keterangan resmi terkait kabar kedatangan Kabiay. Menurut General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, selama belum ada kontrak resmi, masih belum ada keterangan yang bisa diberikan.
"Kita tunggu saja resminya," tandasnya.