1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Rem truk pengangkut blong, penyebab ekscavator timpa rumah di Batu

Ekscavator yang tengah diangkut truk trailer jatuh dan menimpa rumah warga di Kota Batu akibat rem trailer yang blong.

©2017 Merdeka.com Editor : Rizky Wahyu Permana | Contributor : Darmadi Sasongko | Rabu, 27 Desember 2017 09:48

Merdeka.com, Malang - Ekscavator yang tengah diangkut truk trailer jatuh dan menimpa rumah warga di Kota Batu, Jawa Timur. Dugaan sementara, rem truk trailer yang pengangkut ekscavator mengalami rem blong.

Truk trailer meluncur di jalanan yang menurun tajam dari arah Kota Batu. Diduga pengemudi tidak bisa menguasai kendali hingga tepat di pertigaan dan berbelok truk jatuh menimpa deretan rumah.

Kasat Lantas Polres Batu, AKP Ari Galang Saputra mengaku sedang melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi yang mengetahui kejadian. Pengemudi dan operator ekscavator sedang dimintai keterangan.

"Nanti tim forensik yang memutuskan penyebab pastinya. Para saksi sekarang sedang dimintai keterangan," kata Ari Galang Saputra di lokasi kejadian, Jalan Ir. Soekarno Dusun Dadaptulis Utara, Kelurahan Dadaprejo, Kota Batu, Selasa (26/12).

Sebilan rumah mengalami rusak berat akibat diseruduk truk trailer dan tertimpa ekscavator. Rumah berada di bawah pertigaan dengan posisi tegak lurus dari jalan arah Kota Batu.

Kata Ari, pihaknya telah melakukan olah TKP bersamaan dilakukan penguraian arus lalu lintas. Karena TKP merupakan jalur utama penghubung Malang ke Batu. Apalagi memang suasana tengah liburan Natal dan Tahun Baru.

"Korban yang mengalami luka di antaranya sopir trailer, petugas eksavator dan warga di lokasi," katanya.

Pihaknya telah melakukan upaya evakuasi terhadap truk trailer, sehingga jalur lalu lintas bisa dilalui. Namun masih kesulitan untuk melakukan evakuasi eksavatornya.

"Sekarang menghubungi pemiliknya dari Surabaya. Berusaha didatangkan crane untuk evakuasi. Tadi sempat dicoba tetapi alamnya tidak memadai," terangnya. 

PILIHAN EDITOR

(RWP) Laporan: Darmadi Sasongko
  1. Peristiwa
  2. Kota Batu
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA