1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Pemkot Malang sediakan bus mudik gratis untuk Lebaran 2018

Pemerintah Kota (Pemkot) Malang bakal menyediakan mudik gratis untuk warga kota tersebut pada Lebaran 2018 ini.

©2018 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Sabtu, 19 Mei 2018 14:47

Merdeka.com, Malang - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang bakal menyediakan mudik gratis untuk warga kota tersebut pada Lebaran 2018 ini. Melalui Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, Pemkot menyediakan bus mudik gratis.

Pjs Walikota Malang Wahid Wahyudi, menyampaikan bahwa mudik gratis ini merupakan salah satu kerjasama Pemerintah Kota Malang dengan Dinas Perhubungan Kota Malang.

“Tujuannya adalah agar masyarakat Kota Malang dapat berkumpul dengan keluarganya dan Sholat Idul Fitri di kampung halaman masing-masing,” jelas Wahid Wahyudi.

Tahun 2018 ini, Pemerintah Kota Malang bersama dengan Dinas Perhubungan Kota Malang menyediakan 19 bus sebagai angkutan mudik gratis pada Lebaran Tahun 2018; 2 bus dengan tujuan Malang-Pamekasan, 2 bus dengan tujuan Malang-Ngawi, 4 bus dengan tujuan Malang-Bojonegoro, 1 bus dengan tujuan Malang-Lumajang, 3 bus dengan tujuan Malang-Trenggalek, 4 bus dengan tujuan Malang-Sumenep, 1 bus dengan tujuan Malang-Banyuwangi, 1 bus dengan tujuan Malang-Jember, 1 bus dengan tujuan Malang-Ponorogo.

Pendaftaran mudik gratis dilaksanakan pada tanggal 14-31 Mei 2018. Calon Pemudik yang ingin mendaftar dapat mendatangi Bidang Angkutan Jalan Dinas Perhubungan Kota Malang di Jl. Raden Intan No. 1 Malang mulai pukul 08.00-16.00 WIB.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Seputar Ramadan
  2. Mudik Lebaran
  3. Kota Malang
  4. Pemkot Malang
  5. Lebaran 2018
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA