1. MALANG
  2. AREMANIA

Sempat unggul, Arema FC harus menelan kekalahan kontra Persipura Jayapura

Arema FC gagal memetik kemenangan kala bertandang ke markas Persipura Jayapura. Sempat unggul namun akhirnya Arema harus mengaku kalah.

©2017 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Senin, 30 Oktober 2017 09:42

Merdeka.com, Malang - Arema FC gagal memetik kemenangan kala bertandang ke markas Persipura Jayapura. Sempat unggul hingga pertengahan babak kedua, Arema FC akhirnya harus menelan kekalahan pada laga tersebut.

Pada laga yang digelar di Stadion Mandala Jayapura itu, Arema FC harus menelan kekalahan dengan skor 3-1. Gol Arema FC dicetak oleh Ahmet Atayew lewat titik penalti, sedangkan gol Persipura dihasilkan oleh bunuh diri Bagas Adi Nugroho, Marinus Wanewar serta Osvaldo Haay.

Pada awal laga, kedua kesebelasan bermain cukup imbang. Namun peluang justru berhasil dihasilkan Persipura pada menit ke-29, Ruben Sanadi menendang dari luar kotak penalti namun bola tersebut ternyata melambung di atas gawang Arema FC.

Pada menit ke-40, Arema FC justru mendapat kesempatan untuk mencetak gol di laga tersebut. Pelanggaran yang dilakukan Addison Alves di kota penalti menghasilkan hadiah bagi Arema FC. Ahmet Atayev sukses mengeksekusi bola tersebut dan membuat Arema FC jadi unggul.

Hingga babak pertama berakhir, kedudukan tetap 0-1 untuk Arema FC. Pada babak kedua, di awal laga Arema FC tetap mampu mengimbangi permainan tuan rumah.

Peluang tuan rumah dicetak pada menit ke-53. Boaz Solossa melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti yang beruntungnya dapat ditangkap dengan baik oleh Utam Rusdiana.

Pada menit ke-62, Nelson Alom mencoba melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Beruntung Utam Rusdiana bermain cukup baik di laga ini dan mampu menangkap bola tersebut.

Petaka bagi Arema FC bermula pada menit ke-82. Niat Bagas Adi Nugroho untuk menghalau umpan silang Boaz Solossa justru membuatnya menceploskan gol ke gawangnya sendiri. Skor 1-1 untuk kedua kesebelasan.

Pada menit ke-87, peluang Arema FC untuk membawa pulang poin jadi tertutup. Tandukan dari Marinus Warewar yang menjebol gawang Arema FC membuat kedudukan menjadi 2-1 untuk tuan rumah.

Keunggulan tuan rumah akhirnya bertambah pada masa perpanjangan waktu. Osvaldo Haay berhasil menyambar bola rebound dan menambah keunggulan mereka menjadi 3-1.

Kedudukan ini membuat asa Arema FC untuk memperoleh poin penuh jadi pupus.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Arema FC
  3. Liga 1
  4. Laporan Pertandingan
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA