Saat ini pemain belakang Arema FC, Purwaka Yudhi, sudah beranjak pulih dari cedera lututnya.
Merdeka.com, Malang - Jelang dimulainya kembali Gojek Liga 1 bersama Bukalapak musim 2018, Arema FC mulai mendapat kabar baik. Dilansir dari Bola.net, saat ini pemain belakang Arema FC, Purwaka Yudhi, sudah beranjak pulih dari cedera lututnya.
Tengara mulai pulihnya Purwaka tampak pada sesi latihan Arema FC di Stadion Gajayana, Senin (03/09). Dalam sesi game pada latihan tersebut, Purwaka tampak ikut serta. Ia pun tampak sudah tak ragu lagi dalam menghalau serangan lawan.
"Ia ingin sekali bermain game. Karenanya, kami memberinya kesempatan melepas kangen," ujar Sport Therapist Arema FC, David Setiawan, usai latihan.
Kendati sudah mampu bermain dalam game, Purwaka hampir bisa dipastikan belum akan bisa diturunkan pada laga kontra Persib Bandung. Pasalnya, pemain berusia 34 tahun ini belum sepenuhnya sembuh.
"Kalau hanya untuk game biasa, kondisinya sudah memungkinkan. Namun, kalau untuk game sebelas lawan sebelas belum bisa. Ia dipastikan juga belum bisa turun dalam pertandingan sesungguhnya," tutur David.
Jika Purwaka sudah bisa bermain game, kondisi koleganya di lini belakang, Arthur Cunha da Rocha masih belum bisa dipastikan. Pemain asal Brasil ini masih akan diobservasi lagi.
"Kami akan lihat apakah sudah bisa berlatih bersama dengan tim lagi atau belum," ucap David.