"Semua orang tahu Persija adalah tim kuat. Apalagi, mereka juga tampil bagus pada Piala AFC kemarin," ujar Pelatih Arema FC, Joko 'Gethuk' Susilo
Merdeka.com, Malang - Arema FC mengaku bahwa mereka sudah mengetahui kekuatan Persija Jakarta yang jadi calon lawan mereka di pekan kedua Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Dilansir dari Bola.net, mereka menilai Persija merupakan tim kuat yang harus sangat diwaspadai.
Arema FC sendiri bakal bertandang ke markas Persija pada laga pekan kedua Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Laga tersebut bakal dihelat di Stadion Gelora Bung Karno, Sabtu (31/3).
"Semua orang tahu Persija adalah tim kuat. Apalagi, mereka juga tampil bagus pada Piala AFC kemarin," ujar Pelatih Arema FC, Joko 'Gethuk' Susilo.
Lebih lanjut, Gethuk menegaskan bahwa saat ini permainan Persija Jakarta telah berubah. Saat ini, permainan Persija Jakarta sangat agresif.
"Inilah yang harus kita antisipasi," tuturnya.
Laga ini sendiri penuh beban bagi kedua tim. Pasalnya, pada laga perdana lalu, kedua tim tersebut sama-sama gagal meraih kemenangan.
Walau menilai bahwa Persija bukanlah tim yang mudah dikalahkan, Gethuk mengaku bahwa mereka tak kehilangan rasa percaya diri. Dia optimis bahwa Arema masih memiliki peluang untuk bisa meraih kemenangan pada pertandingan ini.
"Kalau semua bermain sesuai dengan taktik strategi, berkomitmen dan bertanggung jawab, kekuatan Persija bukanlah masalah," tandasnya.