1. MALANG
  2. AREMANIA

Jelang laga hadapi PSIS Semarang, Arema FC siapkan diri sebaik mungkin

Pelatih Arema FC, Joko 'Gethuk' Susilo menegaskan bakal menyiapkan pemainnya sebaik mungkin jelang laga kontra PSIS Semarang.

©2017 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Jum'at, 29 Desember 2017 11:48

Merdeka.com, Malang - Pelatih Arema FC, Joko 'Gethuk' Susilo angkat bicara terkait laga uji coba kontra PSIS Semarang yang bakal dilakoni timnya. Dilansir dari Bola.net, Gethuk menegaskan bakal menyiapkan pemainnya sebaik mungkin jelang laga ini.

"Ini uji coba pertama, kami akan siapkan sebaik mungkin," ujar Gethuk.

"Kita sadar tak akan bisa maksimal, karena target Arema sesungguhnya bukan pada uji coba ini," sambungnya.

Walau menyebut bahwa pemainnya tak bakal bermain maksimal dalam laga uji coba ini, Gethuk meminta para pemainnya berupaya untuk bermain sebaik mungkin. Pasalnya, tim pelatih akan menggunakan laga ini sebagai tolok ukur hasil persiapan mereka selama ini.

"Dari pertandingan ini, kami akan ukur sejauh mana kekuatan Arema saat ini," tuturnya.

Sebelumnya, Arema FC berencana menggelar laga uji coba jelang musim kompetisi 2018. PSIS Semarang dipilih sebagai lawan tanding bagi Arema FC.

Uji coba kontra PSIS Semarang ini akan dihelat dalam dua leg, kandang dan tandang. Arema bakal menjadi tuan rumah pada leg pertama. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Gajayana Malang, Kamis (4/1) mendatang. Sementara, leg kedua bakal digelar di Stadion dr.H. Moch Soebroto, Minggu (7/1).

Terkait kekuatan PSIS Semarang saat ini, Gethuk mengaku masih belum mengetahuinya. Pasalnya, saat ini, gaya permainan PSIS sudah berbeda dibanding masa lalu.

"Sepakbola selalu berubah dan dinamis. PSIS dibawah Subangkit, bermain dengan tenaga dan berbeda dari masa lalu," tandasnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Arema FC
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA