1. MALANG
  2. AREMANIA

Arema FC tak terpengaruh absennya sejumlah pemain pilar PBFC

Absennya sejumlah pemain pilar Pusamania Borneo FC, tidak dianggap remeh oleh Arema FC.

©2017 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Minggu, 30 Juli 2017 14:51

Merdeka.com, Malang - Kondisi Pusamania Borneo FC yang tak sempurna ketika menghadapi Arema FC, tak membuat mereka jadi lengah. Dilansir dari Bola.net, walau PBFC hadir tanpa sejumlah pemain terbaik mereka, Arema FC anggap mereka tetap lawan yang kuat.

Pada pertandingan ini, PBFC dipastikan tak akan diperkuat dua pemain asing mereka, Flavio Beck dan Shane Smeltz. Beck mendapatkan akumulasi kartu sedangkan Smeltz dalam kondisi tidak fit. Selain dua pemain asing ini, Zulvin Zamrun juga masih cedera.

"Materi pemain Borneo banyak dan berkualitas. Jadi, menurut saya, absennya dua pemain asing mereka tidak akan berpengaruh. Kita harus tetap waspada," ujar Pelatih Arema FC, Aji Santoso.

Aji menyebutkan bahwa dia memiliki tekad agar tak kembali terpeleset di laga tersebut. Dia menganggap bahwa Arema harus bisa mengakhiri putaran pertama ini dengan kemenangan.

"Ini juga agar selisih poin kita dengan tim-tim yang peringkatnya di atas tak terlalu jauh," tuturnya.

Laga antara Arema FC menghadapi Borneo FC sendiri bakal digelar di laga pekan ke-17 mereka di Liga 1. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (30/7).

Sementara itu, Aji menilai bahwa kekuatan Borneo FC saat ini sudah jauh berbeda dibanding saat mereka kalahkan pada final Piala Presiden lalu. PBFC sudah memperbaiki diri dan juga menambah pemain baru.

"Kemenangan tersebut tidak bisa jadi patokan. Terpenting adalah bagaimana kita bekerja keras dan menampilkan permainan terbaik," tandasnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Aji Santoso
  3. Arema FC
  4. Liga 1
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA