1. MALANG
  2. PARIWISATA

Sekitar 7 juta wisatawan kunjungin Kabupaten Malang pada 2017 lalu

Pada sepanjang 2017 ini, setidaknya terdapat tujuh juta wisatawan yang mengunjungi wilayah Kabupaten Malang.

©2018 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Selasa, 16 Januari 2018 07:58

Merdeka.com, Malang - Pada sepanjang 2017 ini, setidaknya terdapat tujuh juta wisatawan yang mengunjungi wilayah Kabupaten Malang. Dilansir dari Antara, hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Malang Made Arya Wedhantara.

Dia mengungkapkan bahwa pada 2016, arus kunjungan wisata di Kabupaten Malang mencapai lebih dari enam juta wisatawan dan pada 2017 ditargetkan menjadi 6,4 juta wisatawan. Saat ini, jumlah tersebut disebutnya telah terlewati.

"Target kenaikan arus kunjungan wisata menjadi 6,4 juta itu kami perkirakan sudah surplus, bahkan melebihi target hingga 10 persen. Kalau dikalkulasi ya lebih dari tujuh juta wisatawan," ujarnya.

Made menyebut bahwa ada sejumlah faktor yang mampu meningkatkan arus kunjungan wisatawan ke daerah itu. Di antaranya adalah inovasi dan berbagai agenda baru yang bersentuhan dengan pariwisata.

Hal ini terutama terjadi menjelang akhir 2017 lalu. Pasalnya, pada saat itu banyak kegiatan wisata digelar sebagai rangkaian HUT Kabupaten Malang.

Sejumlah kegiatan tersebut dipusatkan di beberapa pantai yang ada di sepanjang wilayah selatan Kabupaten Malang, seperti Pantai Batu Bengkung, Pantai Ungapan, Pangai Ngudel, Pantai Balekambang, Kondangmerak, hingga Pantai Sendangbiru.

"Sejumlah 'event' yang kami gelar menjelang akhir tahun sebagai rangkaian dari HUT Kabupaten Malang ini cukup efektif mendongkrak arus kunjungan wisatawan, khususnya di kawasan pantai," ucapnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabupaten Malang
  2. Pariwisata
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA