Pencarian Agus Sujarno (45), seorang pemulung yang tertimbun sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Supiturang Kota Malang belum membuahkan hasil. Tim Search and Rescue (SAR) sementara menghentikan pencarian dan dilanjutkan kembali, Jumat (13/7) pagi.
Komandan Tim Search and Rescue (SAR), Satrio Nuridanto mengatakan sempat terjadi longsor susulan saat dilakukan pencarian korban. Longsoran gunungan sampah sepanjang dua meter kembali terjadi sekitar pukul 14.50 WIB.
"Sehingga tidak memungkinkan pencarian dilanjutkan kembali," kata Satrio Nuridanto, Kamis (12/7).
Longsor terjadi akibat penggalian sampah saat pencarian korban disamping sudut kemiringan yang tajam. Longsor tersebut dinilai berbahaya bagi tim SAR, sehingga pencarian korban dihentikan dan dilakukan evaluasi.
Dua orang pemulung yang sedang beraktivitas menjadi korban longsor di TPA Supit Urang Kota Malang, Rabu (11/7). Korban atas nama Miskan (45) warga Kelurahan Mulyorejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang dan Agus Sujarno (45) warga Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang.
Miskan berhasil menyelamatkan diri dalam kejadian tersebut, sedangkan Agus masih dalam upaya pencarian oleh Tim Search and Rescue (SAR). Agus diduga terlambat menyelamatkan diri saat longsor.
Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Malang Wasto, usai memimpin rapat evaluasi pencarian mengatakan, pencarian dihentikan pukul 17.00 WIB dan kembali dilanjutkan pukul 07.00 WIB besok. Tenaga pencarian akan ditambah baik personil maupun peralatan.
Perlengkapan peralatan yang diperlukan juga akan ditambah lagi biar kegiatan evakuasi lebih cepat, tepat serta maksimal.
"Pemkot akan terus memantau pencarian sampai korban bisa ditemukan. Kegiatan ini tetap akan di-back up langsung oleh pihak Kepolisian dan TNI selama kegiatan evakuasi," katanya.