1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Curi uang dan handphone pengunjung, 3 ABG ditangkap petugas keamanan ponpes

Tiga bocah di Kabupaten Malang, Jawa Timur, ditangkap setelah ketahuan mengambil barang milik jemaah.

©2018 Merdeka.com Editor : Rizky Wahyu Permana | Contributor : Darmadi Sasongko | Selasa, 30 Januari 2018 13:27

Merdeka.com, Malang - Tiga bocah di Kabupaten Malang, Jawa Timur, ditangkap setelah ketahuan mengambil barang milik jemaah. RA (15), RAS (15), ID (14) ditangkap setelah ketahuan mengambil uang dan barang milik Ayu, salah pengunjung pondok asal Sidoarjo.

Kasubag Humas Polres Malang, AKP Farid Fathoni mengatakan, ketiga tersangka beraksi di area wisata religi Masjid Tuban atau Pondok Pesantren Salafiah Bihaaru Bahri Asali Fadlaailir Rahman di Turen, Kabupaten Malang. Ketiganya mengambil uang Rp 1,5 juta dan sebuah handphone.

"Ketiga tersangka mengakui kalau mengambil uang dan barang milik korban," kata Farid Fathoni di Kabupaten Malang, Selasa (30/1).

Menurut Farid, awalnya pihak keamanan pondok mendapati tiga tersangka di dalam area pondok. Gerak-gerik ketiganya sangat mencurigakan dan terus diawasi.

Pihak keamanan pondok kemudian memberikan imbauan kepada jemaah untuk mengecek barang bawaannya melalui pengeras suara. Ternyata salah satu jemaah asal Sidoarjo, atas nama Ayu mengaku kehilangan uang tunai Rp 1,5 juta dan handphone.

Ketiga tersangka yang masih di dalam area pondok selanjutnya diamankan. Saat diperiksa ditemukan uang dan barang milik korban.

"Bahkan di rumah tersangka juga ditemukan barang bukti lain berupa dua buah tab yang diakui dicuri di tempat yang sama," tegasnya.

Tersangka diduga kerap melakukan perbuatan yang sama di lokasi. Sasaran pelaku diduga para jemaah yang hadir di ponpes. 

PILIHAN EDITOR

(RWP) Laporan: Darmadi Sasongko
  1. Peristiwa
  2. Kriminal
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA