1. MALANG
  2. AREMANIA

Mantan kiper Persija Jakarta ikuti seleksi di Arema FC

Arema FC kini menjajal penjaga gawang anyar, Reki Rahayu yang sebelumnya pernah membela Persija Jakarta.

©2018 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Minggu, 14 Januari 2018 07:31

Merdeka.com, Malang - Arema FC kembali menjajal penjaga gawang anyar untuk melengkapi skuat mereka jelang musim kompetisi 2018. Dilansir dari Bola.net, Arema FC kini tengah menguji mantan penjaga gawang Persija Jakarta, Reki Rahayu sebagai kiper yang mereka seleksi.

Berdasar informasi, Reky telah tiba di Malang, Kamis (11/10) siang. Pemain yang juga merupakan anggota TNI Angkatan Laut ini mulai berlatih dalam sesi latihan yang bakal digelar di Stadion Gajayana, Kota Malang, Jumat (12/1) pagi.

"Reky adalah penjaga gawang yang pernah memperkuat Persija Jakarta. Terakhir, ia memperkuat Persita Tangerang. Ia saat ini masih sedang kami seleksi," ujar Pelatih Kiper Arema FC, Yanuar 'Begal' Hermansyah.

Menurut Begal, ada beberapa hal yang menjadi alasan bagi Reky mendapat kesempatan seleski di Arema. Pemain ini sendiri sempat menunjukkan penampilan memukau kala memperkuat Persija dan menghadapi Arema pada ajang ISC A 2016 lalu.

"Namun, setelah itu ketika memperkuat Persita pada 2017 kami kan tidak tahu seperti apa performanya. Karenanya, saat ini kami coba dulu," tuturnya.

Arema FC sendiri memang saat ini tengah berupaya menambah stok penjaga gawang mereka. Mundurnya Yogi Triana usai baru sepekan bergabung serta peminjaman Andriyas Fransisco ke Borneo FC membuat Arema FC kini berburu kiper anyar.

Selepas ditinggal Yogi dan Ciko, panggilan akrab Andriyas Fransisco, sejatinya Arema FC masih memiliki empat kiper. Mereka adalah: Kurniawan Kartika Ajie, Joko Ribowo, Utam Rusdiyana, dan Teddy Heri. Walau begitu mereka tetap berupaya untuk menambah penjaga gawang mereka.

Pada awal pekan ini, Arema sempat menjajal sosok kiper muda Andre Wijayanto. Namun, pada Kamis (11/1) ini, penjaga gawang tersebut sudah dipastikan tidak bisa bergabung dengan Arema.

"Hari ini, Andre kami pulangkan. Ia memiliki sejumlah kelebihan, tapi belum bisa memenuhi kriteria yang kami inginkan," tandas Begal.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Arema FC
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA