1. MALANG
  2. AREMANIA

Bertandang ke markas Bali United, Arema FC kembali takluk

Pada laga tandang menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jum'at (18/5) malam, Arema takluk dengan skor tipis 1-0.

©2018 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Sabtu, 19 Mei 2018 09:30

Merdeka.com, Malang - Arema FC kembali meraaih kekalahan pada laga lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Pada laga tandang menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jum'at (18/5) malam, Arema takluk dengan skor tipis 1-0.

Bali United sendiri baru berhasil mencetak gol pada menit-menit akhir tepatnya pada menit ke-80 melalui Stefano Lilipaly.

Meskipun bertindak sebagai tuan rumah, Bali United justru kesulitan mengembangkan permainan di awal laga. Arema FC mampu mengambil inisiatif serangan. Menit ke-5, Thiago Furtuoso melewati tiga pemain lawan tapi sepakannya masih melebar.

Bali United baru membalas di menit ke-17, tapi sepakan Lilipaly belu mengarah ke gawang. Begitu juga dengan sundulan Anh Byung-keon usai menerima sepakan bebas Irfan Bachdim.

Peluang emas didapat Bachdim pada menit ke-25. Ia mendapatkan sodoran umpan dari Andhika Wijaya. Berhadapan dengan kiper, usaha Bachdim justru melambung jauh dari gawang. Bachdim kembali membuang peluang di menit ke-35.

Hingga babak pertama usai, kedua tim tak mampu mencetak gol. Mereka pun harus puas masuk ruang ganti dengan skor 0-0.

Pada babak kedua, sejumlah pergantian pemain dilakukan oleh kedua pelatih. Untuk urusan ini, terbukti pergantian yang dilakukan oleh Widodo C. Putro lebih jitu dibanding Milan Petrovic.

Widodo menarik keluar Ilija Spasojevic dan memasukkan Miftahul Hamdi. Di atas lapangan, posisi Spaso kemudian diisi oleh Lilipaly. Hamdi menjadi winger dan Nick van der Velden jadi gelandang serang.

Tepat di menit ke-80, ramuan Widodo itu membuahkan hasil. Bachdim mencuri bola umpan Purwaka Yudhi. Ia memberikan bola pada Van der Velden yang kemudian diteruskan pada Lilipaly. Dengan mudah Lilipaly mencetak gol ke gawang Arema FC.

Sepuluh menit babak kedua tersisa, Arema FC menambah daya gempur dengan Balsa Bozovic. Tapi, waktu terlalu sempit dan tak banyak kontribusi yang diberikan. Menit 90+2, Bali United mendapat peluang lewat Hamdi tapi masih gagal. Skor 1-0 pun bertahan hingga laga usai.

Kekalahan ini membuat Arema FC tetap berada pada posisi juru kunci sementara dan pulang ke Malang dengan tangan hampa.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Arema FC
  3. Liga 1
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA