1. MALANG
  2. AREMANIA

Arema FC termasuk sebagai salah satu klub paling banyak dibicarakan di Twitter

Twitter umumkan 5 klub paling banyak dibicarakan di Liga 1. Arema FC sendiri masuk dalam lima besar di daftar tersebut.

©2017 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Kamis, 16 November 2017 13:32

Merdeka.com, Malang - Platform sosial media Twitter baru-baru ini merilis 5 klub Indonesia yang paling populer. Popularitas ini ditinjau dari pembahasan beberapa klub di Liga 1 pada platform Twitter ini.

Pasca usainya kompetisi Liga 1 ini dengan hasil Bhayangkara FC sebagai juaranya. Namun menariknya, di antara lima klub yang paling banyak dibicarakan di jagat Twitter, rupanya sang juara kompetisi ini tidak termasuk.

Data dari Twitter ini sendiri diambil dari jangka waktu pelaksanaan Liga 1 mulai 15 April hingga 12 November 2017. Dari peringkat ini, tampak bahwa beberapa klub dengan basis suporter yang kuat mampu menduduki peringkat tinggi dalam pembicaraan di Twitter.

Urutan kelima pada daftar ini diduduki oleh Bali United. Klub yang jadi runner up Liga 1 ini berhasil menjadi kejutan pada kompetisi ini dengan permainan mereka yang sangat menarik serta para pemain mereka yang tampil cemerlang sepanjang kompetisi ini.

Pada urutan keempat, terdapat Persela Lamongan. Tingginya pembicaraan terkait Persela ini dipicu dengan meninggalnya kiper sekaligus kapten mereka, Choirul Huda akibat insiden di atas lapangan.

 

Arema FC berada pada posisi ketiga pada daftar ini. Basis massa yang kuat menjadi penyebab dari munculnya nama Arema FC pada daftar ini. Salah satu penyebab lain adalah penampilan Arema yang angin-anginan serta pergantian pelatih dari Aji Santoso ke Joko Susilo di tengah musim kemarin.

Peringkat kedua diduduki oleh Persija Jakarta. Sama seperti Arema FC, Persija memiliki Jakmania sebagai basis suporter yang sangat kuat dan fanatik. Hal inilah yang membuatnya aktif menjadi salah satu tim yang paling banyak dibicarakan.

Tim yang paling populer versi Twitter ini sendiri adalah Persib Bandung. Datangnya nama besar seperti Carlton Cole dan Michael Essien serta melambungnya nama pemain muda seperti Febri Hariyadi menjadi salah satu penyebabnya. Namun salah satu hal lain yang mendukung pembicaraan Persib di Twitter adalah karena performa buruk yang mereka alami sepanjang Liga 1.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Media Sosial
  3. Arema FC
  4. Liga 1
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA