1. MALANG
  2. AREMANIA

Arema FC berharap Timnas indonesia bisa berprestasi pada Piala AFF 2018

Ruddy Widodo berharap pengorbanan dari klub-klub ini mendapat balasan setimpal dari Timnas Indonesia.

©2018 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Selasa, 06 November 2018 14:58

Merdeka.com, Malang - General Manager Arema FC, Ruddy Widodo mengomentari pemanggilan sejumlah pemain terbaiknya untuk Timnas Indonesia pada ajang Piala AFF 2018. Dilansir dari Bola.net, Ruddy berharap pengorbanan dari klub-klub ini mendapat balasan setimpal dari Timnas Indonesia.

"Semoga dengan pengorbanan klub ini, Timnas Indonesia bisa berprestasi," ujar Ruddy Widodo.

"Alangkah sedihnya jika kami sudah berkorban sementara Timnas tidak berprestasi," sambungnya.

Menurut Ruddy, pemanggilan sejumlah pemain ke Timnas Indonesia ini berpengaruh pada tim. Hal ini, sambung pria berusia 47 tahun tersebut, pun berpengaruh pada jalannya kompetisi.

"Kalau ngomong pengaruh, pasti ada pengaruhnya," tutur Ruddy.

"Selain klub papan tengah dan papan bawah yang berupaya mengamankan posisi, di papan atas pun ada pengaruhnya. Pasalnya, mereka pun masih berupaya keras untuk bisa jadi juara," ia menambahkan.

Lebih lanjut, Ruddy membeber alasan Arema melepas Dedik Setiawan dan Bagas Adi Nugroho ke Timnas Indonesia. Menurutnya, Arema tak sekadar menunjukkan nasionalisme mereka dengan melepas dua pemain ini.

"Namun, ini juga untuk memenuhi komitmen kami untuk memprioritaskan dan mendukung timnas," ucapnya.

Sebelumnya, sejumlah pemain terbaik dari klub-klub peserta Liga 1, termasuk Arema FC, dipanggil memperkuat Timnas Indonesia, yang akan berlaga di Piala AFF 2018. Mereka dipastikan akan absen dari klub sejak 1 sampai 26 November 2018.

Dengan pemanggilan ini, klub-klub yang pemainnya dipanggil ke Timnas dipastikan bakal kehilangan para pemainnya selama empat pekan kompetisi. Mereka baru bisa bermain pada awal Desember, ketika kompetisi tinggal menyisakan dua pertandingan lagi.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Timnas
  3. Arema FC
  4. Liga 1
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA