1. MALANG
  2. KABAR MALANG

PDAM Kota Malang menerima penghargaan Global Water Award

Kota Malang buktikan diri mampu bersaing dalam kancah Internasional

©2016 Merdeka.com Reporter : Siti Rutmawati | Selasa, 19 April 2016 17:51

Merdeka.com, Malang - Kabar gembira kali ini datang dari PDAM Kota Malang. Melalui ZAMP atau Produk Zona Air Minum Prima serta dijadikannya Kota Malang sebagai pilot project 100-0-100 ternyata mampu mengantarkannya terpilih dan menerima penghargaan Global Water Award.

Ini merupakan ajang penghargaan yang mengakui prestasi paling penting dalam industri air internasional. "Ini merupakan penghargaan internasional, yang digelar selasa 19 April 2016 di Emirates Palace Abu Dhabi, Uni Emirate Arab", info Abah Anton disela-sela acara seminar Nasional Otonomi Daerah di Kantor Lembaga Administrasi Negara (19/4 '16).

Tidak semata air bersih, tetapi keberadaan air siap minum serta manajemen kesehatan PDAM dan komitmen pelayanan air bersih secara merata memberi poin plus. Ini sekaligus menempatkan PDAM Kota Malang mewakili Indonesia dalam ajang internasional tersebut.


Prestasi demi prestasi yang diraih kota Malang yang bahkan mampu merambah dunia internasional, menjadi salah satu bukti bahwa pembangunan Kota Malang telah berada di jalur yang semestinya.

"Tentu ini(penghargaan) jangan sampai melenakan namun harus diletakkan sebagai motivasi untuk makin meningkatkan kualitas pelayanan PDAM", ujar Abah Anton selaku Walikota Malang. Dalam ajang tersebut kehadiran Walikota Malang sekaligus penerimaan penghargaan diwakilkan oleh Direktur Utama PDAM Kota Malang, Jemianto.

PILIHAN EDITOR

(SR)
  1. Abah Anton
  2. Info Kota
  3. Malang Kreatif
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA