Wakil Wali Kota Malang, Sutiaji mengaku tak tahu apa yang sedang dicari KPK.
Merdeka.com, Malang - Kantor Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang disegel Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Pemeriksaan mulai sekitar pukul 09.00 WIB dan hingga saat ini sedang berlangsung.
Wakil Wali Kota Malang Sutiaji sempat datang ke kantornya pukul 09.00 WIB, tetapi petugas sudah menyegel ruangan. Karena tidak bisa masuk ruang kerja, dia langsung menghadiri undangan di luar Balai Kota.
"Saya dari rumah, langsung ke kantor. Tapi pas di kantor ternyata ruangan sudah disegel," kata Sutiaji, Rabu (9/8).
Sutiaji tiba di lantai 2 Balai Kota Malang sekitar pukul 14.00 WIB dan langsung menuju ruangan. Ia mengaku tidak tahu yang sedang dicari petugas antirasuah tersebut. "Saya tidak tahu," katanya.
Sutiaji mengaku melanjutkan agendanya di acara sosialisasi BPJS Kesehatan dan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Dirinya mengaku datang kembali ke kantornya untuk menjalankan tugas. Setalah memasuki ruangan, sekitar 30 menit berada di ruangannya.
Sebelumnya diberitakan, tim KPK mengobok-obok Balai Kota Malang. Ruang kerja wali kota, Sekda dan wakil wali kota diperiksa. KPK juga dikabarkan memeriksa kantor dinas lain.