1. MALANG
  2. AREMANIA

Latihan perdana di Arema FC, Rivaldi Bawuo alami cedera

Pada latihan perdana dengan Arema FC, Rivaldi Bawuo mengalami cedera sehingga tak bisa melanjutkan latihan.

©2017 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Kamis, 14 Desember 2017 11:30

Merdeka.com, Malang - Nasib sial menimpa pemain anyar Arema FC, Rivaldi Bawuo. Dilansir dari Bola.net, pada latihan perdananya dengan penggawa Arema FC lainnya, dia mengalami cedera sehingga tak bisa melanjutkan latihan.

Rivaldi sendiri baru bergabung dengan Arema FC pada bursa transfer jelang musim 2018 ini. Pada musim lalu, dia membela Kalteng Putera dan menjadi top skor di Liga 2.

Cedera yang dialami oleh Rivaldi ini didapatnya ketika dia menjalani latihan pertama dan mengalami benturan dengan rekannya, Galih. Rivaldi mengalami benturan tersebut ketika hendak akan memberikan umpan silang.

Setelah benturan tersebut, Rivaldi kemudian jatuh dengan tumpuan yang tidak tepat. Dia langsung diusung ke luar lapangan untuk mendapat penanganan medis bahkan saat berjalan, dia tak berani memberi tekanan pada kaki kanannya.

Belum bisa dipastikan seberapa parah cedera yang tengah dialami Rivaldi. Dia baru akan melakukan tes lebih lanjut untuk mengetahui kondisinya.

Arema FC sendiri pada bulan depan rencananya akan ikut tampil di Piala Presiden bulan depan. Kompetisi itu diharapkan bisa menjadi ajang pemanasan sebelum Liga 1 bergulir yang kira-kira akan dimulai pada bulan Februari.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Cedera Pemain
  3. Arema FC
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA