1. MALANG
  2. AREMANIA

Arema tanding di Stadion Gajayana, jalan Semeru ditutup

Untuk membuat kondisi stadion lebih kondusif dan suporter nyaman, jalan Semeru akan ditutup dan difungsikan sebagai lahan parkir.

©2016 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Jum'at, 30 September 2016 16:07

Merdeka.com, Malang - Kembalinya Arema bertanding di Stadion Gajayana menyebabkan terjadinya sejumlah penyesuaian terhadap arus lalu lintas di sekitaran jalan tersebut. Untuk menampung animo Aremania yang menyaksikan pertandingan tersebut dan agar tidak menganggu arus lalu lintas, telah disiapkan skema agar situasi jalan dan parkir menjadi kondusif.

Untuk menyambut pertandingan Arema Cronus menjamu Mitra Kukar ini, jalan Semeru akan dimanfaatkan sepenuhnya sebagai lahan parkir. Sebagian ruas jalan Semeru akan ditutup dan dijadikan lahan parkir bagi penonton pertandingan tersebut,

Ruas jalan Semeru yang akan ditutup meliputi mulai depan Perpustakaan Kota Malang hingga bundaran yang terletak di depan jalan Bromo. Lokasi tersebut akan dipusatkan sebagai lahan parkir bersama dengan wilayah jalan Tenes yang terletak di sebelah barat stadion. Menyusul penutupan jalan Semeru ini, maka arus kendaraan akan dialihkan melewati jalan Kawi serta jalan Buring.

Sebelumnya, Arema Cronus dipastikan akan menjamu Mitra Kukar pada jumat (30/9) malam di Stadion Gajayana Malang. Pemindahan ini dilakukan karena adanya ajang Supermoto Asia di Stadion Kanjuruhan pada 8-9 oktober 2016. Walau sesungguhnya jarak dengan pertandingan Arema Cronus masih cukup jauh, namum persiapan pembangunan sirkuit telah dilakukan sehingga stadion tak dapat digunakan.

Namun pemindahan ke Malang ini juga menerbitkan optimisme pada manajemen Arema Cronus mengenai animo Aremania. Pemindahan benue ke stadion yang berada di pusat kota diperkirakan dapat membuat jumlah suporter yang hadir menyaksikan langsung di stadion kembali meningkat.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Info Kota
  3. ISC A 2016
  4. Arema Cronus
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA