1. MALANG
  2. AREMANIA

Arema FC soroti kemungkinan jadwal musim 2018 yang rentan dipaksakan

Arema FC menilai bahwa jadwal kompetisi musim 2018 tak bakal berlangsung dengan ideal akibat padatnya jadwal serta banyaknya libur.

©2018 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Kamis, 08 Maret 2018 17:54

Merdeka.com, Malang - Arema FC menilai bahwa jadwal kompetisi musim 2018 tak bakal berlangsung dengan ideal. Dilansir dari Bola.net, sangat padatnya waktu pertandingan serta banyaknya waktu libur bakal membuat mereka mengalami banyak jadwal yang dipaksakan.

"Akhirnya lagi-lagi pasti akan ada yang dipaksakan," ujar Media Officer Arema FC, Sudarmaji.

"Risikonya, mau nggak mau, pasti akan molor," tuturnya.

Sudarmaji sendiri menjelaskan bahwa ada dua risiko yang harus dihadapi jika jadwal dipaksakan. Pertama, jadwal pertandingan bakal terlalu mepet.

"Hal ini berisiko pada kebugaran pemain, terutama terkait dengan risiko cedera," tutur Sudarmaji.

"Namun, jika molor, klub yang akan menanggung, terutama pada aspek finansial. Dan ini harus dibicarakan lagi," sambungnya.

Sebelumnya, walau belum ada tanggal pasti dimulainya kompetisi, Wakil Ketua Umum PSSI Joko Driyono sudah memberi ancang-ancang bahwa liga akan berakhir pada Oktober 2018. Pasalnya, pada November, Timnas Indonesia akan bertarung pada ajang Piala AFF.

Selain itu kompetisi juga kemungkinan bakal lubur semala medio Agustus sampai awal September mendatang. Pasalnya, Indonesia menjadi tuan rumah gelaran Asian Games 2018.

Lebih lanjut, Sudarmaji berharap operator bisa menyusun jadwal dengan cerdas untuk mengeliminasi potensi risiko. Mereka berharap dalam menyusun jadwal, operator bisa mempertimbangkan aspek kebugaran, finansial, dan kejenuhan.

"Satu hal lagi yang perlu dipikirkan adalah aspek animo. Tahun ini adalah tahun sepakbola. Ada banyak agenda sepakbola, termasuk Piala Dunia. Jangan sampai animo suporter berkurang karena psikologis mereka selalu dapat informasi bahwa kompetisi tertunda terus," tandasnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Arema FC
  3. Liga 1
  4. Piala Indonesia
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA