1. MALANG
  2. AREMANIA

Arema FC berburu playmaker dan striker asing untuk musim depan

Pelatih Arema FC, Joko Susilo mengungkap bahwa untuk musim depan timnya butuh striker dan playmaker asing.

©2017 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Kamis, 23 November 2017 18:56

Merdeka.com, Malang - Pelatih Arema FC, Joko 'Gethuk' Susilo mengungkap konsepnya terkait kebutuhan pemain asing untuk Arema FC musim depan. Dilansir dari Bola.net, Gethuk mengaku bahwa timnya memerlukan playmaker dan striker asing.

"Sesuai kebutuhan, kami perlu striker yang memiliki finishing tajam," ujar Gethuk.

"Selain itu, kita juga perlu playmaker. Inilah yang kita cari saat ini," sambungnya.

Gethuk menyebut bahwa terdapat kriteria khusus yang wajib dimiliki calon pemain Arema FC. Dari segi kualitas, Gethuk tak mau pemain yang dimilikinya ini hanya memiliki kualitas semenjana.

"Tentu saja, kelasnya pemain asing juara," tuturnya.

Sebelumnya, dari empat pemain asing yang dimiliki, Arema hanya akan mempertahankan dua saja untuk musim depan. Dua pemain asing tersebut adalah Ahmet Atayev yang berposisi sebagai gelandang jangkar dan Arthur Cunha yang merupakan stopper.

Dua pemain asing yang sebelumnya memperkuat Arema, yaitu Esteban Vizcarra dan Juan Pablo Pino telah dipastikan bakal dilepas. Vizcarra berposisi sebagai winger, sementara Pino sebagai gelandang serang.

Lebih lanjut, Gethuk mengaku saat ini dia masih mempertimbangkan penempatan posisi dan kuota pemain asingnya. Dia mengaku harus menentukan apakah akan mengisi kuota marquee player dengan sosok penyerang atau playmaker.

"Sementara, mencari marquee player pun tak mudah," tandasnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Bursa Transfer
  3. Arema FC
  4. Marquee Player
  5. Joko Susilo
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA