1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Walikota Malang kehilangan anggota DKP yang jadi korban tabrak lari

Abah Anton ungkapkan turut berduka atas meninggalnya salah satu petugas Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) ketika melakukan tugas.

©2016 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Kamis, 18 Agustus 2016 20:00

Merdeka.com, Malang - Meninggalnya Narko, salah satu petugas Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Malang menimbulkan rasa duka juga bagi Walikota Malang, H. Mochammad Anton. Pada kamis (18/7), Abah Anton bersama sejumlah kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) melakukan takziah ke kediaman almarhum di jalan Pelabuhan Kamal, kecamatan Sukun.

Dalam rombongan Abah Anton tersebut, turut serta juga Kepala DKP, Erik Setyo Santoso. Pada kunjungan tersebut, rombongan melakukan tahlil dan doa bersama yang ditujukan pada mendiang Narko.

Sebelumnya, Narko menjadi korban tabrak lari ketika melakukan rutinitasnya tiap pagi menyapu di sekitaran jalan Arif Rahman Hakim. Tabrakan tersebut menyebabkan Narko terpental tiga meter dan mengalami luka parah di bagian kepala hingga tidak dapat tertolong.

Sebagai salah satu Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP), meninggalnya Narko mendapat empati yang cukup besar dari Abah Anton.

"Pemerintah Kota Malang berduka atas kepergian Narko," kata Abah Anton.

Abah Anton juga menyerukan akan melakukan bedah rumah sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi terhadap almarhum. Selain dari Abah Anton, ucapan belasungkawa dan empati juga mengalir dari sejumlah netizen.

Sementara itu, Kepala DKP, Erik Setyo Santoso menegaskan akan mendorong realisasi bedah rumah almarhum Narko. Mendiang meninggalkan istri, Eka Novi (24) dan seorang putra yang masih duduk di bangku taman kanak-kanak.

"Jasa almarhum sangat besar sekali karena sudah ikut membantu membuat Kota Malang tampak bersih sehingga kita berhasil memperoleh penghargaan," kata Erik.

Menurut Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas Polres Kota Malang, Iptu Budi Junaedi, Narko diduga ditabrak oleh mobil. Berdasar hasil olah TKP, mobil diperkirakan datang dari arah barat dan menabrak Narko yang sedang menyapu di sebelah selatan jalan. Di sekitar TKP tidak ditemukan adanya bekas pengereman.

Saat ini mobil pelaku tabrak lari tersebut masih belum ditemukan dan dalam pencarian.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Abah Anton
  2. Info Kota
  3. Peristiwa
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA