1. MALANG
  2. AREMANIA

Gethuk ungkap kiatnya untuk pulihkan mental Dwi Kuswanto

Pelatih Arema FC, Joko 'Gethuk' Susilo mengungkap kiat yang dilakukannya untuk mengembalikan mental penjaga gawangnya, Dwi Kuswanto.

©2017 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Sabtu, 14 Oktober 2017 12:37

Merdeka.com, Malang - Pelatih Arema FC, Joko 'Gethuk' Susilo mengungkap kiat yang dilakukannya untuk mengembalikan mental penjaga gawangnya, Dwi Kuswanto. Dilansir dari Bola.net, dia terus berupaya membesarkan hati Dwi, setelah gawangnya kebobolan setengah lusin gol pada laga kontra Bali United.

"Memang tak mudah mengembalikan mental, karena ini psikologis. Namun, saya coba memberinya motivasi dan kepercayaan padanya," ujar Gethuk.

"Hanya inilah yang bisa dilakukan pelatih sebagai psikolog," sambungnya.

Gethuk mengaku bahwa kini Dwi telah siap untuk diturunkan kembali mengawal gawang Arema. Dia mendapatkan kepastian tersebut berdasar pengakuan dari Dwi.

"Pemain selalu berkata siap ketika ditanya. Namun, seperti apa kesiapannya, pemain itu sendiri yang bisa menjawabnya. Kita lihat nanti di lapangan," tuturnya.

Arema FC sendiri bakal menjamu PS TNI pada laga pekan ke-29 Liga 1. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu (14/10).

Sebelumnya, Dwi Kuswanto menjadi bulan-bulanan usai Arema FC menelan kekalahan 6-1 dari Bali United. Dwi dianggap menjadi salah satu penyebab dari kekalahan Arema di laga tersebut.

Sementara itu, Gethuk menyebut bahwa tim pelatih tak hanya membenahi masalah mental saja. Dia juga mengatakan bahwa masalah teknis turut dibenahi tim pelatih.

"Pelatih kiper juga sudah memberi porsi latihan untuk membenahi masalah teknis," tandasnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Arema FC
  3. Liga 1
  4. Joko Susilo
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA