Aji Santoso percaya bahwa kemampuan para pemainnya mampu membuat mereka mengalahkan PBFC.
Merdeka.com, Malang - Reputasi Pusamania Borneo FC (PBFC) sebagai tim pembunuh raksasa tak membuat pelatih Arema FC, Aji Santoso menjadi gentar. Dilansir dari Bola.net, Aji mengaku yakin tim yang dilatihnya mampu meredam kekuatan PBFC pada laga final Piala Presiden 2017, minggu (12/3).
Aji mengaku bahwa dia yakin dengan skuad yang dia miliki saat ini. Selain kemampuan teknis, ketangguhan mental para pemain Arema FC juga sudah teruji.
"Tanpa bermaksud mendahului takdir, saya optimistis anak-anak bisa meraih gelar di sini," ujar Aji Santoso.
Walau optimis, Aji tak mau menjadi terlalu jemawa. Dia menilai bahwa PBFC merupakan tim kuat yang bahkan mampu mengalahkan Persib Bandung di babak semifinal.
"Ini partai final. Jika ada perbedaan pun pasti sangat tipis," tuturnya.
Sementara itu, Aji mengaku bahwa dia telah menyiapkan timnya untuk tampil sebaik mungkin jelang laga ini. Dia akan menganalisis kekuatan lawan demi menyiapkan formula ampuh meredam permainan PBFC.
"Kami akan analisa kekuatan dan kelemahan mereka," tandasnya.