1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Perbankan diminta makin aktif ikut gerakkan sektor Ekonomi Masyarakat

Sutiaji mengatakan bertambahnya literasi dan inklusi keuangan, membuat masyarakat akan mengetahui dan paham tentang produk perbankan.

©2017 Merdeka.com Editor : Rizky Wahyu Permana | Contributor : Darmadi Sasongko | Kamis, 30 November 2017 15:07

Merdeka.com, Malang - Perbankan diharapkan dapat menggerakkan sektor ekonomi masyarakat sehingga mendukung program pemerintah pusat. Program yang ditawarkan bank diharapkan semakin menggerakkan roda perputaran perekonomian.

Wakil Wali Kota Malang, Sutiaji mengatakan bertambahnya literasi dan inklusi keuangan, masyarakat akan mengetahui dan paham tentang produk perbankan. Lewat pengetahuan itu diharapkan bisa berimbas positif pada ekonomi.

"Perbankan saat ini sudah menjadi kebutuhan masyarakat sehari-hari ini artinya sektor ini berpeluang meningkatkan perekonomian warga," kata Sutiaji dalam peresmian Outlet Bank BNI di Jalan Sunandar Priyo Sudarno, Rabu (29/11).

Meningkatnya literasi keuangan masyarakat, kata Sutiaji juga berdampak sinergis dengan cita melek investasi yang terus dicanangkan. Sehingga, ketika masyarakat tahu akan produk keuangan dan mengetahui bagaimana berinvestasi dengan baik dan aman, maka muaranya akan kembali kepada peningkatan ekonomi.

"Program dari Kementerian Sosial terkait bantuan langsung non tunai itu sedikit banyak sudah meningkatkan literasi keuangan masyarakat. Tapi masalahnya segi inklusi keuangan belum berbanding lurus dengan literasi. Artinya banyak masyarakat ikut program karena kewajiban saja seperti BPJS dan sebagainya bukan karena faktor literasi atau pengetahuan akan produk keuangan," tukasnya.

Atas nama Pemerintah Kota Malang, Sutiaji menyambut baik upaya Bank BNI yang kembali menambah outlet di Jalan Sunandar Priyo Sudarno tersebut dengan harapan bisa membantu masyarakat.

Bank BNI sendiri saat ini sudah memiliki 21 ribu outlet se Indonesia yang didukung 19 ribu Anjungan Tunai Mandiri (ATM) dan 67 ribu agen laku pandai. Sedangkan di Kota Malang sudah ada 23 outlet yang disiapkan untuk masyarakat dan 234 ATM se-Malang Raya.

PILIHAN EDITOR

(RWP) Laporan: Darmadi Sasongko
  1. Info Kota
  2. Sutiaji
  3. Kota Malang
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA