Kabupaten Malang launching brand daerah ' The Heart of East Java' di Jakarta, ini komentar Menteri Pariwisata, Arif Yahya!
Merdeka.com, Malang - Kabupaten Malang menjadi salah satu dari 10 destinasi wisata unggulan di Indonesia yang ditetapkan Pemerintah Pusat. Hal ini disampaikan Bupati Malang, Rendra Kresna, saat menghadiri launching branding wisata 'The Heart of East Java' di Atrium Mall Kota Kasablanka, Jakarta, Kamis (4/5) malam.
"Dari 10 destinasi wisata unggulan yang di tetapkan oleh Pemerintah, di mana Kabupaten Malang menjadi salah satu penyangganya wisata Taman Nasional Bromo Tengger Semeru," ungkap Rendra.
Rendra menyebutkan, launching branding ini diluncurkan agar masyarakat bisa mengenal kabupaten Malang dengan mudah. "Saya berharap agar usai di launching, masyarakat khususnya di kabupaten Malang menjadi tahu branding logo kabupaten adalah The Heart Of East Java. Dan saya mengundang kepada semuanya untuk datang ke kabupaten Malang dan menikmati keindahan wisata yang ada di kabupaten Malang," ujarnya.
Sementara itu, Menteri Pariwisata, Arif Yahya menyampaikan pentingnya sebuah branding daerah. Arif menyebutkan bahwa kabupaten Malang beruntung karena menjadi salah satu dari 10 tujuan pariwisata unggulan nasional.
"Oleh karena itu penting untuk menangkap peluang tersebut, sehingga menjadi potensi ekonomi yang besar. Selain itu juga penting menetapkan Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata. Selamat atas peluncuran logo Malang kabupaten," tuturnya.
Hadir pula pada kesempatan tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Malang, Abdul Malik, seluruh pejabat di lingkungan Pemkab Malang, Putri Indonesia 2005, Nadine Chandrawinata, Ketua Badan Promosi Daerah, David Santoso, dan perwakilan Joko Roro Kabupaten Malang.