1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Wisata Rolak Tambah Destinasi Wisata Kampung Tematik Kota Malang

Arena Kampung Wisata Rolak berada di wilayah irigasi sungai Ampron. Area ini juga memiliki destinasi berupa wisata air terjun Coban Belong.

Walikota Sutiaji di Kampung Wisata Rolak. ©2019 Merdeka.com Reporter : Zain M | Contributor : Darmadi Sasongko | Selasa, 30 Juli 2019 18:18
Kampung Wisata Rolak menjadi destinasi baru wisata kampung tematik di Kota Malang. Arena wisata tersebut berada di wilayah irigasi sungai Amprong atau dikenal Rolak, sesuai dengan namanya.
 
Kawasan tersebut merupakan aset di bawah Dinas Pengairan Provinsi Jawa Timur yang dulunya merupakan lokasi penimbunan urugan pasir. Namun setelah mendapatkan izin pengelolaan, warga RW 3 Kelurahan Kedungkandang, Kecamatan Kedungkandang menyulap menjadi lokasi wisata.
 
Kampung Wisata Rolak menambah sejumlah kampung tematik yang dimiliki Kota Malang sebelumnya, seperti Kampung Warna Warni, Kampung Biru, Kampung Putih, Kampung 3D, dan Kampung Glintung.
 
Walikota Malang Sutiaji mengapresiasi inisiasi warga Kampung Rolak dalam mewujudkan menjadi lokasi wisata. Sehingga diharapkan akan mendorong peningkatan ekonomi masyarakat sekitar.
 
"Selain kampung ini akan menjadi lebih bersih, perekonomian masyarakat sekitar juga akan meningkat," kata Sutiaji dalam acara Kelompok Sadar Wisata Rolakku Indah di Kelurahan Kedungkandang, Kota Malang, Minggu (28/7).
 
Kata Sutiaji, masyarakat sekitar harus komitmen menjaga kebersihan sungai. Karena sungai menjadi daya tarik utama di lokasi Wisata Rolak.
 
Paradigma baru terkait pemanfaatan dan pemeliharaan sungai harus menjadi poin utama masyarakat. Pokdarwis sebagai perpanjangan tangan Pemerintah Kota Malang harus menanamkan kesadaran kepada masyarakat sekitar.
 
Sementara dalam rangkaian acara Kelompok Sadar Wisata Rolakku Indah dilaksanakan serangkaian acara di antaranya penanaman pohon dan serangkaian perlombaan. 
 
Handono, Ketua Pokdarwis Rolakku Indah berharap Kampung Wisata Rolak yang digagas masyarakat menjadi salah satu ikon wisata di Kota Malang. Lokasi tersebut dilengkapi dengan wisata tubing, wisata perahu dan spot berswafoto.
 
"Kami yakin dapat menarik wisatawan, apalagi berdekatan dengan pintu keluar jalan tol," ungkapnya.
 
Kawasan tersebut juga memiliki air terjun Coban Belong yang mendukung sebagai destinasi wisata. Pokdarwis dan warga nantinya menjadi pengelola dengan menggandeng beberapa komunitas dan pelaku wisata.
(ZM) Laporan: Darmadi Sasongko
  1. Pariwisata
  2. Kampung Tematik
  3. Pemkot Malang
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA