1. MALANG
  2. KABAR MALANG

KPK geledah ruang kerja dan rumah dinas Eddy Rumpoko

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah ruang kerja dan rumah dinas Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko.

Rumah Dinas Wali Kota Batu. ©2017 Merdeka.com Editor : Siti Rutmawati | Contributor : Darmadi Sasongko | Senin, 18 September 2017 14:34

Merdeka.com, Malang - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah ruang kerja dan rumah dinas Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko. Sejumlah petugas berrompi KPK menggunakan dua mobil memasuki rumah dinas sekitar pukul 12.00 WIB.

"Tadi sekitar pukul 12.00 WIB mulai datang," kata petugas yang enggan disebut namanya, Senin (17/9).

Para petugas yang melakukan penggeledahan mendapatkan pengawalan ketat dari petugas keamanan. Tampak personel Brimob bersenjata laras panjang, berkostum hitam lengkap dengan penutup kepala, berjaga di depan pintu.

Sejumlah petugas kepolisian dan anggota Satpol PP juga turut berjaga di rumah yang berlokasi di Jalan Panglima Sudirman No.98, kota Batu. Tampak juga truk dengan personel kepolisian berada di depan rumah yang sebelumnya sebagai Balai Kota itu.

Sekitar pukul 13.00 WIB, tampak satu kendaraan keluar dari Rumah Dinas, bersamaan seorang petugas KPK menemui seorang penjaga.

Tidak berselang lama petugas tersebut kembali masuk ke rumah dinas berpagar kayu tersebut. Kemudian, mobil KPK juga kembali datang bersama petugas yang bergabung di dalam.

Penyidik KPK juga melakukan penggeledahan di sejumlah ruangan di Balai Kota Among Tani Batu. Sejumlah sumber mengatakan, penyidik menggeledah ruang kerja Eddy Rumpoko dan Kantor Unit Layanan Pengadaan (ULP).

Hingga pukul 14.00 WIB pemeriksaan sedang di kedua tempat tersebut masih berlangsung.

PILIHAN EDITOR

(SR) Laporan: Darmadi Sasongko
  1. Kota Wisata Batu
  2. Eddy Rumpoko
  3. Pemkot Batu
  4. KPK
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA