Punya kotak sepatu bekas di rumah? Yuk, sulap jadi File Caddy cantik ini!
Merdeka.com, Malang - Punya banyak kotak sepatu bekas di rumah? Jangan terburu-buru untuk membuangnya. Pasalnya, kotak sepatu bekas tersebut bisa kamu ubah menjadi berbagai kreasi unik untuk menghias kamar tidur atau ruang kerja. Salah satunya, kamu bisa mengubah kotak sepatu bekas menjadi File Caddy yang lucu. Dilansir diyncrafts.com, berikut cara membuat File Caddy dari kotak sepatu. Tertarik mencoba?
Bahan:
1 Kotak sepatu bekas (ukuran besar)
Cutter
Lakban kertas
Lem kertas
Kertas kado
Cara Membuat:
Ambil bagian tutup kotak, potong bagian tengah membentuk segitiga sama kaki. Pastikan ukuran sisi kanan dan kiri kotak sama.
Tekuk bagian tengah kotak sehingga membentuk dua ruang. Rekatkan keduanya dengan menggunakan lakban. Sisihkan
Untuk menutupi bagian kotak yang masih terbuka, gunakan alas kotak sepatu yang tersisa. Potong sesuai dengan ukuran sisi yang dibutuhkan.
Rekatkan bagian depan kotak dengan lakban
Untuk mempercantik tampilan File Caddy, bungkus permukaan kotak dengan kertas kado.
File Caddy cantik siap untuk digunakan