1. MALANG
  2. AREMANIA

Dusan Momcilovic berharap Serbia lolos dari fase grup Piala Dunia

Pelatih asal Serbia ini menilai bahwa negaranya berpeluang lolos dari ketatnya persaingan Grup E.

©2018 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Jum'at, 22 Juni 2018 08:13

Merdeka.com, Malang - Pelatih Fisik Arema FC, Dusan Momcilovic mengungkap analisisnya mengenai perjuangan tim nasional negaranya di Piala Dunia 2018. Dilansir dari Bola.net, Pelatih asal Serbia ini menilai bahwa negaranya berpeluang lolos dari ketatnya persaingan Grup E.

"Serbia menang pertandingan pertama mereka," ujar Dusan Momcilovic.

"Saya yakin dan berharap Brasil dan Serbia bisa lolos dari fase grup ini," sambungnya.

Lebih lanjut, pelatih yang karib disapa Dule tersebut menyebut asanya tersebut tak akan bisa terlaksana dengan mudah. Pasalnya, lawan-lawan yang akan mereka hadapi pada dua pertandingan selanjutnya juga bukan tim remeh.

"Swiss memiliki skuat yang bagus. Mereka juga punya mental yang sangat bagus," tutur pelatih berusia 51 tahun tersebut.

"Sementara Brasil, saya suka dengan tim ini," ia menambahkan.

Timnas Serbia sendiri saat ini memuncaki Grup E Piala Dunia 2018. Mereka meraih tiga poin hasil kemenangan kala menghadapi Kosta Rika pada pertandingan pertama.

Aleksandar Kolarov sendiri akan melanjutkan perjalanan mereka pada fase ini dengan menghadapi Timnas Swiss pada akhir pekan ini. Terakhir, mereka akan menghadapi tim yang disebut lawan terkuat di grup E ini, Brasil.

Lebih lanjut, Dule menyebut saat ini, Serbia belum mampu menunjukkan permainan terbaik mereka. Salah satu buktinya, pada laga perdana, mereka hanya mampu menang melalui skenario tendangan bebas, yang dieksekusi Kolarov.

"Namun, saya harap ke depannya mereka bisa bermain lebih baik lagi," ia menandaskan.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Arema FC
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA