1. MALANG
  2. AREMANIA

Arema Cronus kedatangan pemain muda dari Papua

Alfares Msiren mencoba mengadu nasib untuk menutupi kurangnya posisi stopper di Arema Cronus.

©2016 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Kamis, 28 April 2016 11:08

Merdeka.com, Malang - Untuk menutupi kebutuhan Arema Cronus pada posisi stopper, seorang pemain mencoba mengikuti seleksi untuk mengisi kekosongan tersebut. Dilansir dari Bola.net, pemain muda tersebut adalah Alfares Msiren asal Papua Barat.

"Saat ini, saya masih trial di sini. Masih seleksi," ujar Alfares, usai latihan di Lapangan ASIFA Malang.

"Saya sendiri siap untuk bersaing memperebutkan posisi," sambungnya.

Sebelum mengadu nasib di Arema Cronus, Alfares sudah sempat memperkuat Persiram Raja Ampat. Diaa juga sempat memperkuat tim pra-PON Papua Barat.

Pemain kelahiran 1994 ini mengaku mendapat informasi bahwa Arema Cronus membutuhkan pemain di posisi stopper. Karenanya, ia melamar ke klub tersebut. "Pelatih saya di pra-PON Papua Barat kan orang Malang juga," tuturnya.

Nama besar Arema Cronus serta banyaknya pemain bintang sempak membuat Alfares merasa grogi juga. Selain itu ini juga pertama kalinya dia mengikuti latihan di tim sebesar Arem Cronus.

"Sebelumnya tidak pernah. Jadi ada rasa grogi. Namun, lama-lama biasa saja," pungkasnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA