1. MALANG
  2. PARIWISATA

Cuma punya waktu 12 jam di Kota Malang? Yuk, main ke 7 spot wisata ini aja!

1. Kampung Warna-Warni dan 3D
Reporter : Siti Rutmawati | Sabtu, 25 November 2017 00:09

Nama Kampung Warna-Warni dan Kampung 3D mulai ramai diperbincangkan di kancah media sosial semenjak 2016 lalu. Pasalnya, kampung tematik yang digagas sekelompok pemuda yang tergabung dalam Guyspro ini, berhasil mencuri perhatian masyarakat. Berkolaborasi dengan beberapa pihak, Guyspro mampu menyulap kampung pinggir sungan biasa menjadi sebuah perkampungan yang elok.

Kampung Warna-warni Jodipan
© 2016 merdeka.com/Rizky

Lokasi Kampung Warna-Warni tak jauh dari Stasiun Kota Baru, dan bisa ditempuh hanya dengan berjalan kaki (700 meter). Keluar dari Stasiun Kota Baru, kamu bisa berjalan ke selatan menuju jembatan Embong Brantas (Jalan Gatot Subroto). Dari jembatan, kamu akan melihat keelokan kampung Jodipan dengan dengan cat warna-warni yang mencolok.

Memasuki are wisata, kamu akan disuguhkan dengan nuansa perkampungan yang khas. Selain berwarna-warni, tembok-tembok di kampung ini juga dihiasi dengan mural dan grafiti. Sangat cocok untuk 'kids jaman now' yang doyan selfie. Istimewanya, kampung ini juga dilengkapi dengan Jembatan Kaca yang digunakan untuk menyebrangi sungai Brantas menuju Kampung 3D. 

(SR)
NEXT: Pasar Besar Malang
  1. Wisata Sejarah
  2. Wisata Belanja
  3. Wisata Budaya
  4. Zona Turis
  5. Wisata Murah
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA