1. MALANG
  2. KULINER

6 Minuman klasik khas Malang

Selain berbagai makanan khas, Malang juga memiliki minuman khas yang tidak kalah unik dan memancing rasa penasaran.

©2016 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Selasa, 29 Maret 2016 14:03

Merdeka.com, Malang - Selain terkenal karena makananan seperti bakso dan cwie mie, di Malang terdapat juga minuman-minuman khas dengan cita rasa yang unik dan sangat tepat mengusir dahaga. Mulai dari minuman berbentuk es yang mampu mengusir hawa panas di siang hari hingga minuman hangat yang dapat menghalau dingin pada malam hari, semuanya ada di Malang. Berikut enam minuman klasik khas Malang yang harus Anda coba.

1. Es santan ketan hitam

Es Santan Ketan Hitam
© essantancihuy.blogspot.com/essantancihuy.blogspot.com


Minuman ini termasuk salah satu minuman murah meriah yang mampu mengusir rasa panas di siang hari. komposisi dari minuman ini sendiri terdiri dari santan yang sudah dibekukan menjadi es, ketan hitam, dawet berwana merah, serta siraman sirup yang menambah rasa segar dari minuman tersebut.

Biasanya terdapat juga roti tawar yang disajikan bersama minuman ini dan diberi sirup pada salah satu sisinya. Minuman ini tergolong memiliki harga cukup murah yaitu sekitar 2500 Rupiah dan hanya perlu menambah 1000 rupiah untuk sepotong roti. Penjual es santan yang paling terkenal berada di Jl. Tanimbar, tepatnya samping SMK Negeri 4 dan di depan lapangan Jl. Sempu.

2. Es tawon

Es Tawon
© swarmapp.com/alfanmeiputra/swarmapp.com/alfanmeiputra


Jangan bayangkan bahwa es ini merupakan minuman yang berisi tawon atau lebah. Nama es tawon muncul karena banyaknya lebah yang mengelilingi gula yang digunakan untuk minuman tersebut. Es tawon sendiri merupakan es campur yang berisi kacang hijau, cincau, dawet, mutiara, blewah, dan sirup.

Minuman ini sudah eksis sejak tahun 1955 dan hingga saat ini masih dapat dinikmati. Untuk mencicipi es tawon, Anda dapat menemukan lapaknya di Jl. Zainul Arifin Malang.

3. Es alpukat moka

Es Alpukat Moka Dempo
© julianarome.blogspot.com/julianarome.blogspot.com


Kawasan jajanan di Jl. Gede yang biasa disebut sebagai Dempo merupakan tempat yang sangat diminati oleh segala kalangan di Malang. Deretan penjual yang menempel di SMAK St. Albertus ini sangat diingat karena berbagai minuman es yang dijual.

Hampir seluruh pedagang es di sana menyediakan es buah, es campur, dan yang paling spesial adalah es alpukat moka. Minuman ini terbuat dari alpukat dalam bentuk kecil-kecil yng kemudian diberi es serut, susu, dan moka. Rasa segar dan manis dari minuman ini menjadikannya sangat tepat untuk menemani siang hari yang panas.

4. Fosco


Fosco adalah sebuah minuman yang terbuat dari susu dan memiliki rasa yang cukup unik karena tidak hanya manis namun juga gurih. Minuman ini hanya bisa didapat di depot lumpia Hok Lay yang berada di jalan Agus Salim.

Sekali pandang, sudah dapat diketahui bahwa minuman ini cukup unik dan berbeda karena berada di dalam botol minuman bersoda. Walaupun secara penampilan terlihat seperti susu coklat pada umumnya, namun terdapat rasa gurih yang menjadi nilai tambah bagi minuman ini.

5. STMJ

STMJ
© jamuhomeremedy.com/jamuhomeremedy.com


Selain minuman-minuman dingin yang dapat menghalau hawa panas, Malang juga memiliki minuman hangat yang cocok ketika hawa dingin setelah hujan. salah satu minuman tersebut adalah STMJ. STMJ sendiri merupakan singkatan dari komposisi minumannya yang terdiri dari susu, telur, madu, dan jahe.

Campuran rasa yang luar biasa dari minuman ini memberi perasaan hangat dan juga mengenyangkan setelah meminumnya. Beberapa warung STMJ yang cukup terkenal adalah SMTJ Pak Sentot yang berada di daerah Bareng kulon, tidak jauh dari Jl. Kawi dan telah buka sejak tahun 70-an, serta STMJ 29 yang berada di Jl. Trunojoyo.

6. Angsle

Angsle
© indonesiana.merahputih.com/indonesiana.merahputih.com


Angsle merupakan salah satu wedang atau minuman hangat khas Malang yang sering dijual bersama dengan ronde. Angsle memiliki rasa yang khas dan berbeda dengan ronde karena kuahnya yang terbuat dari santan dengan isian berupa roti, kacang tanah, kacang hijau, petulo, dan mutiara.

Percampuran antara kuah dan isian dari wedang tersebut memberi rasa yang sangat manis di dalam mulut dan hangat di dalam perut. Warung angsle dan ronde yang paling terkenal di Malang adalah warung Titoni yang terletak di Jl. Zainul Arifin.

Itu lah enam minuman klasik khas Malang yang dapat meredakan hawa panas dan mengurangi dingin yang datang.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Makanan Khas Malang
  2. Kuliner
  3. Zona Turis
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA