Nick Kalmar mengaku ingin segera move on dan fokus pada laga berikutnya pasca hasil imbang kontra Mitra Kukar.
Merdeka.com, Malang - Gelandang Arema Cronus, Nick Kalmar tak mau larut dalam kekecewaan karena hasil imbang timnya ketika menjamu Mitra Kukar. Dilansir dari Bola.net, Nick menegaskan ingin segera move on dan konsentrasi menjelang laga berikutnya dalam Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016.
"Satu poin bukanlah hasil yang kami harapkan," ujar Nick.
"Namun, kita harus segera move-on dan konsentrasi menatap pertandingan-pertandingan berikutnya," sambungnya.
Nick menyebut bahwa dengan hasil imbang ini maka Arema Cronus harus mencari ganti. Sebagai ganti, dia menganggap bahwa wajib menang dalam laga tandang.
"Kita akan bekerja keras untuk mencari poin dalam laga tandang," tuturnya.
Sebelumnya, pada laga lanjutan kontra Mitra Kukar, Arema Cronus hanya mampu bermain imbang. Laga ini sendiri digelar di Stadion Gajayana pada jumat (30/9) lalu.
Hasil ini gagal membawa Arema merebut puncak klasemen sementara ISC A 2016. Hasil imbang ini membuat peluang merebut tahta puncak klasemen ISC A 2016 terganjal karena masih terpaut satu poin dari Madura United.
Pada laga kontra Mitra Kukar tersebut, walau berposisi sebagai gelandang bertahan namun Nick Kalmar sempat membuat beberapa kali peluang emas. Walau begitu dia tetap menyesali kegagalan tersebut dan berandai-andai jika dia dapat mencetak gol.
"Saya kecewa. Namun, inilah sepakbola. Kita harus segera move-on," tandasnya.