1. MALANG
  2. AREMANIA

Ini alasan Arema tetap ngotot pinang Mauricio Mazzetti

Arema mengatakan bahwa cedera Mauricio Mazzetti tak akan terlalu berpengaruh pada performa pemain tersebut.

©2017 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Kamis, 05 Januari 2017 14:35

Merdeka.com, Malang - Manajemen Arema Cronus membeber alasan mereka tetap meminang salah satu pemain asing barunya yaitu Mauricio Mazzetti. Dilansir dari Bola.net, walaupun sebelumnya pemain tersebut diketahui tak lolos seleksi tes kesehatan Terengganu FA, namun manajemen memandang bahwa cedera tersebut tak akan berpengaruh pada performa pemain tersebut.

"Saya sudah mendapat laporan dari agennya bahwa ia sempat cedera meniscus. Kemudian, saya berkonsultasi dengan dokter Nanang," ujar General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo.

"Namun, menurut cerita agennya, dokter Nanang menyebut penanganan cedera Mazzetti berjalan sesuai dengan baik," sambungnya.

Ruddy mengatakan bahwa menurut dokter, cedera meniscus ini diderita oleh hampir semua pesepakbola. Yang membedakan hanya tingkatannya yang parah atau ringan. Ruddy bahkan menyebut di Indonesia banyak pemain sepakbola yang memiliki cedera lebih parah dibanding Mazzetti.

"Menurut dokter, dilihat jika usai bermain lututnya tak bengkak lagi, berarti tak ada masalah," tuturnya.

Sebelumnya, keputusan Arema Cronus untuk mendatangkan Mazzetti ini sempat memunculkan tanda tanya besar. Pemain tersebut diketahui tak lolos tes kesehatan di Terengganu FA karena dinilai memiliki cedera yang tak dapat disembuhkan.

Walaupun menganggap cedera Mazzetti tak akan terlalu berpengaruh, namun manajemen tetap melakukan langkah hati-hati. Salah satu cara yang dilakukan adalah melalui klausul kontrak Mazzetti.

"Dalam kontraknya akan kita beri klausul apabila ia mengalami cedera yang sama, kita tidak akan beri kompensasi apapun," tandasnya.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kabar Arema
  2. Arema Cronus
  3. Bursa Transfer
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA