1. MALANG
  2. KULINER

Menikmati dinginnya Malang di STMJ 29

STMJ 29 merupakan salah satu tempat nongkrong di jantung kota Malang yang paling tepat untuk mengusir hawa dingin.

© facebook.com/FitriYuliani. ©2016 Merdeka.com Reporter : Rizky Wahyu Permana | Selasa, 05 Juli 2016 13:43

Merdeka.com, Malang - Di kota Malang, siapa yang belum pernah merasakan kehangatan dari STMJ? Minuman hangat yang namanya merupakan singkatan dari Susu Telor Madu Jahe tersebut merupakan salah satu minuman legendaris dan khas Malang. Di Malang sendiri, terdapat banyak penjual dari minuman tersebut, salah satu yang paling ramai dan terkenal adalah STMJ 29.

STMJ 29 memiliki lokasi yang sangat strategis di tengah kota. Berada di jalan Trunojoyo nomor 29, warung satu ini berada di salah satu jalan yang memang terkenal dan berlimpah dengan berbagai macam kuliner. Warung STMJ ini merupakan salah satu destinasi kuliner yang pertama kali muncul di jalan Trunojoyo karena sudah mulai berjualan sejak tahun 1993.

Rasa dari racikan minuman di STMJ 29 ini cukup khas. Rasa susu yang manis mampu berpadu dengan gurihnya telor dan lembutnya susu, selain itu juga ada rasa jahe yang memberikan rasa hangat dan berbeda di dalam mulut. Campuran yang sempurna ini melahirkan minuman yang terasa lezat di mulut dan hangat di perut.

Di Warung ini sendiri selain STMJ terdapat berbagai varian minuman hangat berbahan susu lainnya. Untuk teman minum susu, ada roti bakar yang lezat untuk mengganjal perut serta berbagai kudapan yang disajikan di atas meja.

Salah satu penyebab rasa yang tetap konsisten dari warung ini mulai tahun 1993 ada takaran racikan yang tepat serta penggunaan bahan yang berkualitas. Hal itu yang menyebabkan harganya jadi sedikit lebih mahal dibanding STMJ di warung-warung lain. Namun hal itu tentu tidak mengurangi antusiasme pengunjung untuk menikmatinya.

Setiap harinya sejak buka hingga tutup selalu terlihat banyak pengunjung yang mendatangi warung dengan dua lantai ini. Rata-rata dihabiskan 110 liter susu setiap harinya atau sekitar 400 hingga 500 gelas. Itu hanya pada waktu hari biasa, sedangkan ketika pada hari minggu atau lebaran, permintaan susu bisa meningkat hingga dua kali lipat.

STMJ 29 terletak di jalan Trunojoyo nomor 29 Malang, tepatnya di seberang Serabi Imut (ex. bioskop Mutiara). Setiap harinya tempat ini mulai beroperasi pukul 17.00 dan biasanya habis sekitar 24.00. Tempat ini sangat cocok dikunjungi untuk menghabiskan waktu dengan teman sekedar berkumpul atau reuni pada momen Idul Fitri ini karena tempat tersebut juga buka saat lebaran.

PILIHAN EDITOR

(RWP)
  1. Kuliner
  2. Kuliner Murah
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA