1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Sutiaji dianugerahi gelar Kanjeng Raden Tumenggung

Wakil Walikota Malang, Sutiaji mendapatkan anugerah gelar KRT atau Kanjeng Raden Tumenggung dari Keraton Surakarta Hadiningrat.

Sutiaji dianugerahi gelar Kanjeng Raden Tumenggung. ©2017 Merdeka.com Editor : Siti Rutmawati | Contributor : Darmadi Sasongko | Sabtu, 22 April 2017 22:19

Merdeka.com, Malang - Wakil Walikota Malang, Sutiaji mendapatkan anugerah gelar KRT atau Kanjeng Raden Tumenggung dari Keraton Surakarta Hadiningrat. Penganugerahan dilaksanakan dalam sebuah prosesi upacara di Keraton Surakarta Hadiningrat, Jumat(21/4) malam.

Sutiaji mendapat anugerah gelar Kanjeng Raden Tumenggung Drs. H. Sutiaji Dipuro. Penganugerahan gelar diberikan oleh Raja Surakarta Hadiningrat Pakoeboewono XIII dalam acara wisuda prosesi pelantikan gelar di ruang Ndalem Kalitan Keraton Surakarta, Solo.

Sutiaji menyatakan rasa bangga atas anugerah yang diberikan oleh Keraton Surakarta. Ia menjalani sebuah ikrar dan sumpah untuk berbuat yang terbaik bagi masyarakat, serta menjaga nama baik Keraton Surakarta.

"Saya merasa terhormat menerima anugerah gelar Kanjeng Raden Tumenggung ini. Tapi ini merupakan gelar yang bukan hanya terhormat, tapi juga memiliki tanggung jawab sebagai seorang pemimpin. Saya berharap dengan gelar ini, saya bisa lebih semangat dan amanah," kata Sutiaji, Sabtu (22/4).

Prosesi penyerahan berlangsung sangat sakral dengan memakai busana beskap lengkap bak seorang pangeran. Saat upacara itulah, para penerima anugerah menjalani ikrar dan sumpah.

Sutiaji dianugerahi gelar Kanjeng Raden Tumenggung
© 2017 merdeka.com/Humas Pemkot Malang

Usai penganugerahan, keesokan harinya, Sabtu (22/04) dilaksanakan jamuan silahturahmi dengan Raja Keraton Solo di Sasana Wilapa Keraton. Para tamu mendapat kesempatan berkeliling Keraton Surakarta Hadiningrat.

Perlu diketahui, gelar Kanjeng Raden Tumenggung (KRT atau Kriyonegoro, dalam bahasa Jawa) merupakan gelar kehormatan untuk pemimpin yang selalu berkarya demi kemajuan, kemakmuran negeri dan rakyatnya. Juga kepada pemimpin yang selalu menjaga keberagaman, adat dan budaya.

PILIHAN EDITOR

(SR) Laporan: Darmadi Sasongko
  1. Sutiaji
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA