1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Pembatasan angkutan barang bakal berdampak positif bagi Kota Malang

Pembatasan jam lewat kendaraan berat di jalur Pandaan-Malang diprediksi akan berdampak positif dan mampu mengurangi kemacetan.

©2016 Merdeka.com Editor : Rizky Wahyu Permana | Contributor : Darmadi Sasongko | Minggu, 04 Desember 2016 19:08

Merdeka.com, Malang - Pembatasan masuknya truk di jalur Pandaan- Malang di setiap akhir pekan diprediksi akan berdampak positif bagi Kota Malang. Kepadatan kendaraan yang selama ini menimbulkan kemacetan panjang akan terkurangi dengan pemberlakuan kebijakan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) itu.

"Tentu akan berdampak bagi Kota Malang, dampaknya positif menurut saya. Salah satunya mengurangi kemacetan," kata Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Kota Malang, AKP Ady Nugroho, Jumat (2/12).

Berdasarkan surat nomor KP 665 Tahun 2016, Kementerian Perhubungan membatasi kendaraan angkutan barang dan kendaraan bermotor umum di rute Pandaan-Malang. Ketentuan tersebut diujicobakan terhitung mulai Jumat (2/12).

Pembatasan berlaku mulai pukul 15.00 WIB-21.00 WIB. Namun kebijakan tersebut tidak berlaku untuk kendaraan pengangkut BBM, sembako, ternak, susu murni, pupuk, antaran pos dan barang ekspor impor.

Ady mengatakan, secara teknik Satlantas Polres Kota Malang tidak terlibat dalam teknis pelaksanaan. Tetapi akan terlibat dalam evaluasi kebijakan, karena Kota Malang sebagai wilayah terdampak.

Bila kebijakan itu diberlakukan, diyakini Kota Malang akan mendapatkan dampak positif. Kemacetan beberapa titik di Kota Malang bisa diurai dan tentunya kenyamanan dirasakan masyarakat.

"Saya yakin kemacetan arus lalu lintas bisa berkurang, terutama akhir pekan. Kami nanti akan lakukan evaluasi secara berkala. Mulai hari ini kami akan melihat kondisi di lapangan," katanya.

Setiap akhir pekan selalu terjadi kemacetan parah di Kota Malang. Kemacetan terjadi dimulai dari Singosari, Kabupaten Malang hingga masuk kawasan Arjosari, Kota Malang, begitupun sebaliknya.

Kemacetan dirasakan dari pertigaan Arjosari, Jalan Raden Intan hingga Jalan Panji Suroso, Jalan Sunandar Priyo Sudarmo, Jalan Tumenggung Suryo kerap dilanda kemacetan. Jalan ini menghubungkan Kota Malang dan Kabupaten Malang.

Kendaraan berat seperti truk gandeng, tronton, kontainer dan bus melintas di jalan ini. Pada akhir pekan atau libur panjang volume kendaraan akan semakin meningkat dengan bertambahnya mobil-mobil pribadi.

PILIHAN EDITOR

(RWP) Laporan: Darmadi Sasongko
  1. Info Kota
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA