1. MALANG
  2. KABAR MALANG

Lima instruksi Presiden Jokowi di peringatan HUT ke-71 Bhayangkara

HUT ke-71 Bhayangkara: Melalui pidato tertulisnya, Presiden Jokowi menyampaikan lima instruksi terkait upaya peningkatan kinerja Kepolisian RI.

Peringatan HUT Ke-71 Bhayangkara di Kabupaten Malang. ©2017 Merdeka.com Reporter : Siti Rutmawati | Selasa, 11 Juli 2017 20:21

Merdeka.com, Malang - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, mengintruksikan lima upaya peningkatan kinerja kepada seluruh jajaran Kepolisian Negara Republik Indonesia. Hal tersebut disampaikan melalui pidato yang dibacakan Dandim 0818 Kab. Malang-Batu Letkol Arm. Murida, saat peringatan HUT ke- 71 Bhayangkara di lapangan Satya Haprabu Polres Malang, Senin (10/7).

"Saya akan memberikan instruksi kepada seluruh jajaran Kepolisian Negara Republik Indonesia untuk terus meningkatkan kinerjanya melalui upaya-upaya sebagai berikut. Pertama, perbaiki manajemen internal Polri untuk menekan budaya negatif. Seperti korupsi, penggunaan kekerasan yang berlebihan dan arogansi kewenangan. Kedua, mantapkan soliditas internal dan profesionalisme Polri. Ketiga, optimalkan modernisasi Polri dengan penggunaan teknologi informasi dalam pelayanan publik. Keempat, tingkatkan kesiapsiagaan operasional melalui upaya deteksi dini dan deteksi aksi dengan Strategi Polisional Proaktif. Kelima, Presiden Jokowi meminta agar Polri meningkatkan kerja sama, koordinasi dan komunikasi dengan semua elemen," ucapnya.

Diterangkan Letkol Arm. Muridan, melalui pidato tersebut Presiden Jokowi berpesan agar tugas Polri dapat dilaksanakan secara optimal.

"Tugas Polri untuk menjaga stabilitas Kamtibmas menegakkan hukum dan sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat supaya dapat dilaksanakan secara optimal. Dirgahayu Kepolisian Negara Republik Indonesia Yang Ke-71. Terus tegaklah menjadi Rastra Sewakottama, Abdi Utama Nusa dan Bangsa."

Peringatan HUT Ke-71 Bhayangkara di Kabupaten Malang
© malangkab.go.id/Humas Pemkot Malang

Memeriahkan acara peringatan HUT ke-71 Bhayangkara di Kabupaten Malang tersebut, tampak diwarnai dengan pemberian Piagam Satya Lencana Kesetiaan Bhayangkara 8 tahun, 16 tahun dan 24 tahun. Di akhir acara, digelar upacara pelepasan anggota Polri yang purna tugas, melalui Pedang Pora. Acara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung.

Peringatan HUT Ke-71 Bhayangkara di Kabupaten Malang
© malangkab.go.id/Humas Pemkot Malang

Tampak hadir dalam upacara peringatan tersebut, Wakil Bupati Malang, Sanusi Ketua DPRD Kabupaten Malang, Hari Sasongko, Danrem 083 Baladhika Jaya, Kolonel Arm. Budi Eko Mulyono, Komandan Lapangan Udara (Danlanud) Abdulrachman Saleh, Marsekal Madya (Marsma) TNI Julexi Tambayong, dan Ketua MUI Kabupaten Malang, KH. Fadhol Hija.

PILIHAN EDITOR

(SR)
  1. Jokowi
  2. Peristiwa
  3. Kabupaten Malang
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA