Samsung Electronics Indonesia secara resmi memperkenalkan Samsung Galaxy J8, J6 dan J4 bagi konsumen di Indonesia, tak terkecuali di Kota Malang.
Merdeka.com, Malang - Samsung Electronics Indonesia secara resmi memperkenalkan Samsung Galaxy J8, J6 dan J4 bagi konsumen di Indonesia, tak terkecuali di Kota Malang. Lewat fasilitas terbarunya mengajak Arek Malang menekspresikan diri dalam berbagai kemudahan beraktivitas kekinian.
Millennial adalah generasi yang memiliki gaya hidup baru dan optimis akan masa depan. Pengalaman baru menjadi segalanya, dan sosial media menjadi wadah berbagi serta menunjukan eksistensi. Bagi generasi ini, teknologi menjadi penghubung dan sarana membuka peluang dan berekspresikan.
"Saat ini, industri pariwisata di Malang maju dengan pesat. Generasi muda di Malang turut mengambil bagian dari kemajuan ini dengan mempromosikan pariwisata Malang melalui sosial media. Sehingga banyak masyarakat yang semakin tertarik untuk datang ke Kota Malang. Kaum millenial berani mengambil peranan penting dengan melihat peluang, berani menjawab tren masa kini, sehingga menjadikan Kota Malang lebih maju dan berkembang," kata Jo Semidang, IM Marketing Director Samsung Electronics Indonesia.
Samsung menghadirkan Galaxy J8, J6 dan J4 sebagai smartphone dengan fitur yang mendukung gaya hidup generasi millenial.
Data menunjukkan, 37 persen dari pengguna smartphone Indonesia menggunakan smartphone untuk mengakses sosial media yang seringkali juga menjadi sumber inspirasi. Karena itu Samsung memberikan fasilitas serangkaian fitur berkualitas seperti Samsung Max yang dapat mendukung generasi millennials browsing tanpa khawatir kuota cepat habis, serta membantu mereka selalu terhubung dengan dunia digital dengan bantuan Signal Max.
Lewat produk terbarunya mengajak konsumen melakukan lebih banyak hal melalui layar Super Amoled, kamera dengan Front LED Flash yang dapat disesuaikan dan aperture f1.9 (Galaxy J6 & J4), aperture f1.7 (Galaxy J8) untuk hasil foto low light yang maksimal, teknologi suara Dolby Atmos ketika headset terpasang.
Selain itu fasilitas Samsung Max untuk menghemat data kuota dan Signal Max untuk memudahkan menangkap sinyal. Samsung Galaxy J Series memberikan pengalaman terbaik di era digital.
Penggunanya dapat mengaktifkan aplikasi Samsung Member untuk mendapatkan kenyamanan sebagai pengguna. Karena aplikasi ini mempermudah akses layanan purna jual, informasi mengenai produk, promosi berupa voucher pembelian di merchant partner dan diagnosa kinerja smartphone setiap saat.
Sementara mewakili Arek Malang yang aktif vlogging dengan konten yang kreatif, Arie Ramadhan turut menyampaikan pandangannya tentang peranan smartphone dalam membantu dalam banyak hal.
"Dari dulu saya memang tertarik untuk membuat video. Dulu belum semudah sekarang, di mana membuat konten video masih harus menggunakan handycam. Sekarang smartphone sangat membantu saya untuk membuat video, khusunya video singkat untuk keperluan posting sosial media," kata Arie Ramadhan, vlogger asal Malang.
Bagi seorang content creator, katanya, penting untuk memiliki smartphone dengan teknologi dan fitur terbaik yang sesuai dengan kebutuhan dan bisa memberikan nilai lebih untuk membuat konten berkualitas.
Samsung Galaxy J8 memiliki resolusi kamera depan 16MP dan Dual Rear Camera pada bagian belakang dengan resolusi 5MP (f1.9) dan 16MP (f1.7). Sedangkan kamera pada J6 memiliki aperture f1.9, keduanya memberikan hasil foto maksimal dalam kondisi pencahayaan apapun termasuk kondisi low light.
Bagi mereka yang senang vlogging ataupun selfie, Galaxy J8, J6 dan J4 dilengkapi Front LED Flash yang bisa diatur sesuai dengan kondisi pencahayaan.
Sementara Rezha Patty, traveller yang mewakili generasi millennial, turut menyampaikan cerita pengalamannya. Kesehariannya tidak pernah lepas dari smartphone, karena ini adalah salah satu sumber inspirasi dan tempat saya berbagi cerita dengan followers.
"Menjadi traveller bukan hanya sekadar jalan-jalan dan membuat konten foto atau video. Tapi bagaimana kita bisa mengeksplorasi tempat baru dan menciptakan pengalaman seru di setiap perjalanan. Sehingga bisa memberikan informasi untuk orang lain," katanya.
Dual Camera pada Samsung Galaxy J8 memberikan hasil foto dengan efek bokeh, sehingga konten foto menjadi lebih dramatis dan menarik. Galaxy J8 dinilai membantu menyampaian cerita kepada followers melalui foto yang diposting di sosial media.
Samsung juga memahami generasi muda, kalau kuota data dan sinyal merupakan hal penting untuk memastikan selalu terhubung. Fitur Signal Max memudahkan menangkap sinyal dan hemat penggunaan data berkat fitur Samsung Max.
Sisi lain tren penggunaan smartphone 18% digunakan untuk menonton video. Samsung pun memberikan kualitas layar premium Super Amoled dan teknologi suara terbaik Dolby Atmos saat menggunakan headset. Kehadiran teknologi suara Dolby Atmos pada saat menggunakan headset melengkapi kualitas pengalaman menonton terbaik dengan kualitas suara yang bergerak tiga-dimensi dan memberikan sensasi seperti sedang berada di dalam adegan.
Kualitas layar Super Amoled memberikan kenyamanan saat melihat layar dalam keadaan minim cahaya di dalam ruangan. Desain Infinity Display Galaxy J8 dan J6 dengan bezel yang tipis, menawarkan pengalaman menonton lebih nyaman dan tak terbatas, khususnya saat menonton tayangan video online.