1. MALANG
  2. KULINER

Menjajal nuansa klasik khas Jawa di kafe Ria Djenaka

Kafe modern dengan nuansa Jawa Tempo Dulu. Temukan keunikan cita rasa kuliner uniknya di sini.

Kafe Ria Djenaka Malang. ©2016 Merdeka.com Reporter : Siti Rutmawati | Jum'at, 01 April 2016 11:17

Merdeka.com, Malang - Malang merupakan kota terbesar kedua di jawas Timur setelah Surabaya. Tak heran jika telah banyak kafe dan restoran yang ikut meramaikan kotanya. Beberapa kafe di Malang mengusung berbagai konsep kafe yang unik yang tentunya bertujuan untuk menarik para pengunjung untuk datang.

kafe ria djenaka
© instagram.com/andrissetiawan30/instagram.com/andrissetiawan30

Berbicara mengenai konsep unik, salah satu kafe yang masuk dalam kategori ini adalah Ria Djenaka Coffe House and Resto. Mengangkat slogan "Good Food with Good Mood", kafe ini memang menawarkan berbagai menu serta desain interior ruangan yang mampu membuat nyaman para pengunjungnya.

kafe ria djenaka
© instagram.com/magdalena_aryn/instagram.com/magdalena_aryn

Desain ruangan kafe ini yang tertata rapi dan dihiasi dengan berbagai koleksi dan hiasan ruangan yang klasik menampilkan suasana khas Jawa tempo dulu. Tak hanya itu, lidah kamu juga akan dimanjakan dengan berbagai menu makanan dan minuman dengan citarasa yang unik.

kafe ria djenaka
©instagram.com/riadjenaka/instagram.com/riadjenaka

Melirik menu makanan dan minuman yang ditawarkan di kafe ini. Meskipun desain intreriornya mengusung konsep Jadul (Jawa Dulu) kamu bisa menemukan aneka menu tradisional hingga Asian fusion di sini. Soal harga jangan khawatir, karena rata-rata makanan dan minuman di Ria Djenaka hanya dibandrol sekitar Rp 10.000 - Rp 25.000 saja.

kafe ria djenaka
©instagram.com/riadjenaka/instagram.com/riadjenaka

Secara garis besar beberapa menu yang ditawarkan seperti Indonesian Herritage, starter menu, Western delight, tjemil-tjemilan, soup, salad,pasta,noodle, heritage dan family menu.

kafe ria djenaka
©instagram.com/riadjenaka/instagram.com/riadjenaka

Selain itu kamu juga bisa menikmati beberapa sajian minuman dengan racikan yang unik seperti arabica java, aceh gayo, coffe collin, ice coffe orange, white hazelnut, dan lainnya.

kafe ria djenaka
© instagram.com/yudhaiibnu/instagram.com/yudhaiibnu

Bagi kamu pendengar musik, Ria Djenaka juga menghadirkan live music performence dengan konsep musik akustik. Menarik, bukan? Jika kamu tertarik ingin menjajal kafe unik yang satu ini, kamu bisa menemukannya di jalan Bandung No.5 Malang.

PILIHAN EDITOR

(SR)
  1. Kuliner
  2. Belanja
  3. Jajanan
  4. Kafe
  5. Zona Turis
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA