Suka konsumsi alpukat? Yuk, olah alpukat menjadi sederetan menu takjil yang menggiurkan ini! Mau?
Merdeka.com, Malang - Bukan rahasia lagi, jika buah alpukat menyimpan banyak manfaat bagi tubuh. Pasalnya, buah yang mengandung sekitar 160 kalori tiap 100 gram ini, memiliki banyak nilai nutrisi di dalamnya. Sebut saja karbohidrat, lemak, serat, protein, dan lainnya.
Dilansir Mag for Women, Alpukat setidaknya memiliki 7 manfaat bagi kesehatan. Yakni, menurunkan kolesterol, menurunkan tekanan darah tinggi, mengontrol gula darah, melindungi dari kanker, mencegah peradangan, meningkatkan berat badan, serta menyehatkan kulit dan rambut.
Nah, jika kamu bosan mengonsumsinya dengan cara biasa, kamu bisa mencoba sederetan resep berbahan dasar alpukat berikut ini. Mengingat saat ini bulan puasa masih berlangsung, kamu bisa menjadikannya sebagai varian menu takjil di rumah. Selamat mencoba!
Es Moka Alpukat
Bahan:
1 kg alpukat (keruk dagingnya)
50 ml susu cokelat kental manis
50 gr cokelat (serut kasar)
Es serut secukupnya
Krim kocok (untuk hiasan)
Sirup:
60 gr cokelat bubuk
400 gr gula pasir
1 sdt esense moka
4 sdm pasta moka
650 ml air
Cara Membuat:
Sirup
Campur cokelat bubuk dengan air sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan.
Tambahkan gula pasir, esense dan pasta moka. Panaskan dengan api kecil, aduk hingga gula larut dan mendidih. Angkat, dinginkan.
Es Moka Alpukat
Tata alpukat keruk, sirup, dan es serut secara berurut dalam mangkuk saji.
Tuangkan susu kental manis
Beri krim kocok dan taburan cokelat serut di atasnya.
Siap disajikan.
Smoothies Alpukat Kopi
Bahan:
1 buah alpukat matang (kupas dan buang bijinya)
125 ml susu tanpa lemak (bisa diganti santan kental atau susu almond)
100 ml susu kental manis (bisa diganti ekstrak vanili)
es serut atau es batu secukupnya
3 ons kopi hitam tanpa ampas (bisa juga diganti dengan double espresso)
Cara Membuat:
Masukkan semua bahan dalam blender. Haluskan sekira 2 menit.
Jika adonan yang dimasukkan dalam blender terlalu kental, bisa menambahkan susu atau santan.
Sajikan untuk dua porsi.
Es Alpukat Kelapa Muda
Bahan:
1 buah alpukat yang sudah matang
1 buah kelapa mudah beserta airnya
25 ml gula yang sudah dicairkan
1/4 sendok teh vanili bubuk
susu kental manis putih secukupnya
es serut secukupnya
Cara Membuat:
Ambil air buah kelapa lalu masukkan kedalam satu wadah
Ambil air kelapa muda dan campur dengan daging buah kelapa yang sudah dikeruk kasar
Tambahkan gula yang sudah dicairkan
Tuang dalam mangkuk saji
Tambahkan es batu pada bagian atasnya lalu siram dengan susu kental manis
Letakkan buah alpukat yang sudah keruk pada bagian atas
Siap disajikan