1. MALANG
  2. PARIWISATA

Coban Glotak, kesegaran dari lereng Gunung Kawi

Inilah air terjun yang menantang jiwa-jiwa penjelajah untuk menikmati kesegarannya.

Coban Glotak, Wagir . ©2016 Merdeka.com Reporter : Siti Rutmawati | Minggu, 15 Mei 2016 10:26

Merdeka.com, Malang - Malang memang tak hanya terkenal dengan kekayaan buah apel. Salah satu kekayaan yang dimiliki adalah potensi wisata yang seolah-olah tak pernah habis. Bagi kamu yang hobi menikmati keindahan alam, kamu bisa mencoba menjelajahi salah satu kekayaan air terjun Malang yang dikenal dengan nama Coban Glotak.

Coba Glotak adalah objek wisata air terjun yang terletak di lereng Gunung Kawi, tepatnya di desa Bedalisodo, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang. Jika kamu berada di Kota Malang, lokasi air terjun ini berjarak sekitar 15-20 kilometer. Tak ada penarikan biaya tiket untuk memasuki kawasan objek wisata ini alias gratis.

Keindahan Coban Glotak
Suasana di sekitar Coban Glotak terbilang masih alami, karena memang objek wisata yang satu ini masih belum begitu dikenal banyak orang. Penamaan coban ini juga tergolong unik, karena kata "glotak" diambil dari bunyi riuh air terjun yang mengenai tanah atau bebatuan disekitarnya.

Berbicara mengenai air, sungai yang terbentuk dari aliran air terjun Coban Glotak memiliki air yang sangat jernih dan tentu saja dingin. Jangan heran, jika kamu memandang air ini kamu akan langsung tergiur untuk merasakan kesegarannya.

Tak hanya air terjun, bagi kamu yang ingin menikmati indah dan hangat matahari pagi, kamu juga bisa mendapatkannya di Coban Glotak. Objek wisata yang satu ini juga sangat sesuai buat kamu yang memiliki jiwa-jiwa petualang yang tinggi. Pasalnya, rute yang harus kamu tempuh terbilang cukup memacu adrenalin.

Rute menuju Coban Glotak
Secara garis besar, kamu harus menempuh jarak sekitar 15-20km dari Kota Malang menuju arah Barat. Lokasi Coban Glotak sendiri terletak sekitar 4km dari desa Bedalisodo. Perjalanan bisa kamu lakukan dengan menuju arah pabrik gula Kebon Agung.

Sesampainya di sana kamu akan menemukan pertigaan dengan sebuah papan penunjuk bertuliskan Coba Glotak. Kamu bisa mengambil jalan terus hingga menemukan desa Bedalisodo. Jalan di desa Bedalisodo sendiri amsih terdiri dari makadam dan tanah liat. Berangkat dari desa Bedalisodo kamu akan bertemu dengan jalan setapak yang akan menggiringmu menuju Coban Glotak.

PILIHAN EDITOR

(SR)
  1. Wisata Alam
  2. Wisata Murah
  3. Zona Turis
  4. Air Terjun
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA